Mantan Menteri Pun Suka Dengan Ceramah Pipik Dian Irawati
dok. KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Selain kalangan selebritis yang hadir dalam perayaan ulang tahun Pipik Dian Irawati dan syukuran khitanan anaknya Mohammad Attaya Bilal Rizqa, hadir juga mantan menteri di era presiden SBY, Adhyaksa Dault. Dalam kesempatan itu, mantan Menpora ini menyampaikan doa untuk Umi Pipik.
"Saya Adhyaksa Dault dan istri mengucapkan selamat ulang tahun kepada umi Pipik, semoga panjang umur, bisa menjaga anak-anaknya, bisa terus berkembang dakwahnya dan menjadi dai muda mengikuti jejak suaminya," ucapnya di Gedung Serba Guna Komplek DPR, Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (26/11).
Sejak ditinggal suami tercinta untuk selama-lamanya, Umi Pipik meneruskan jejak Alm. Uje menjadi seorang dai. Menurut Adhyaksa, jalan yang diambil Pipik tepat, mengingat belakangan ini jarang dai wanita muda seperti dirinya.
"Sekarang kita jarang punya tokoh-tokoh muda apalagi dai wanita karena sekarang kan banyak pria," katanya.
Oleh karenanya, Adhyaksa ingin agar usaha Pipik mendapat dukungan penuh dari jamaahnya. Ia merasa dengan bakat dan sentuhan yang dimilikinya, Pipik bisa sukses berdakwah.
"Talentanya Pipik belajar dari suaminya. Kita mendukung terus dakwahnya. Dia punya talenta, dan dia punya sentuhan yang dahsyat," tandasnya.
Kabar Dari Pipik Dian Irawati
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
