Pulang ke Jakarta, Nadia Vega Siap Rilis Album Baru
Nadia Vega © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Sejak memutuskan tinggal di Singapura bersama sang suami, artis cantik Nadia Vega lebih fokus untuk menjadi disk jockey (DJ). Bahkan, sejak itu ia jarang sekali terlihat di layar kaca untuk membintangi judul sinetron.
Kini, wanita berusia 28 tahun itu mulai aktif kembali di dunia hiburan. Nadia kembali mulai akting setelah 3 tahun tak terlibat di beberapa judul sinetron maupun FTV. Hal ini dilakukan lantaran dirinya merasa akan dunia akting.
"Kalau ini karena aku lagi ada waktu. Lagi kangen juga sama akting. Ya udah aku ambil aja, sekalian nengok mama di Jakarta. Sekarang aku lagi di Jakarta juga dan shooting-nya cuma dua hari juga. Oke deh nggak apa," kata Nadia saat ditemui di bilangan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Senin (25/7).
Advertisement
Nadia garap album baru © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom SukaryaBaginya, kembali terjun di dunia akting bukanlah hal yang paling utama selama berada di Indonesia. Ternyata Nadia juga punya kesibukan lain yang sedang ia persiapkan saat ini, apa itu?
"Aku dateng ke sini (Indonesia) mau nyelesaiin mini album sih, itu yang paling utama. Pokoknya kalau (pembuatan album) ada jeda, aku dibolehin ke mana," katanya.
Tak lupa, Nadia juga mengatakan jika usai album barunya rampung, ia akan kembali sibuk di dunia akting. "Nggak tahu, setelah mini album aku rilis mungkin bisa main tv series, film aku bisa ambil," tandasnya.
Seputar Nadia Vega:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/far/sry)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
