Ratna Listy 'Nongkrong' di Terminal Hibur Pemudik

Ratna Listy 'Nongkrong' di Terminal Hibur Pemudik Ratna Listy

Kapanlagi.com - Jelang Lebaran, Ratna Listy punya banyak kegiatan sosial. Salah-satunya keliling ke terminal dan pelabuhan untuk menghibur para pemudik. Pada 3 Agustus, rencananya akan 'nongkrong' di Pelabuhan Merak, kemudian pada 4 Agustus di terminal Pulogadung.
"Buat saya, kegiatan ini menyenangkan. Karena bisa melihat keceriaan keluarga yang mudik," ujngkapnya saat dihubungi KapanLagi.com, Kamis (1/8).


 

Mulan Jameela Belanja Bareng Anak Jalanan

Manohara Berbagi Dengan Anak Penderita Kanker

Giring 'Nidji' Senang Menghibur Anak Yatim

Punya Bayi, Artika Sari Devi Pilih Tak Mudik Lebaran


 
"Saya siapkan fisik. Kalau yang di Pulo Gadung kan itu masih di dalam kota. Yang di Merak itu saya juga seperti ikut merasakan perjalanan mudik," jelasnya.
Ratna akan menghibur pemudik bersama produk obat antimabuk dan minyak kayu putih. Dia berpesan kepda para pemudik untuk menjaga kesehatan selama perjalanan.
"Pengalaman aku kalau naik perjalanan darat yang jauh dan waktu tempuh lama itu bisa sakit di jalan. Sampai tempat tujuan malah nggak jadi silaturohmi," tuturnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/uji/dar)

Reporter:

puji puput

Rekomendasi
Trending