
Lesti Kejora Sempat Tak Percaya Diri Akan Kolaborasi dengan IL DIVO, Rizky Billar Beri Dukungan
Diterbitkan:

instagram.com/lestikejora
Kapanlagi.com - Grup vokal IL DIVO akan menggelar konser bertajuk ‘IL DIVO A NEW DAY TOUR 2023’ di JIExpo Theater, Kemayoran, Jakarta Pusat pada 11 November 2023. Menariknya dalam konser nanti IL DIVO akan berkolaborasi dengan penyanyi dangdut Lesti Kejora.
Bakal berkolaborasi dengan IL DIVO, Lesti Kejora mengaku deg-degan. Apalagi harus menyanyikan lagu berbahasa Inggris. Ia pun berdoa agar bisa memberikan penampilan yang terbaik.
“Ada dua lagu yang disiapkan karena belum tahu mana yang pastinya untuk nanti dinyanyikan. Doain aja mudah-mudahan bisa kasih penampilan yang terbaik. Jujur sebetulnya deg-degan banget, mohon doanya semoga bisa tampilkan yang terbaik,” ujar Lesti Kejora saat ditemui di kawasan Ciledug, Tangerang beberapa waktu lalu.
Advertisement
1. Berkat Rizky Billar
Sementara itu ditemui di tempat yang sama, Rizky Billar mengaku sangat bangga sang istri bisa berkolaborasi dengan penyanyi internasional. Ia juga bercerita bahwa tawaran pekerjaan itu berawal dari kenalannya.
“Ya keren dong pastinya. Jadi waktu itu dari kenalan saya dan saat ditawari pekerjaan itu saya tanya ke Lesti ‘Kamu mau nggak?’ IL DIVO ini yang kakak tahu salah satu grup vokal luar, pernah duet sama Celine Dion juga, memang mendunia,” kata Rizky Billar.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
2. Lesti Sempat Tak Percaya Diri
Walaupun awalnya Lesti Kejora sempat ragu untuk mengambil tawaran ini karena merasa tak percaya diri menyanyikan lagu berbahasa Inggris. Namun Rizky Billar terus memberikan semangat dan dukungan kepada istri tercinta.
“Dia sempat agak skeptis. ‘Kak dede takut nyanyi lagu bahasa Inggris’, ‘Udah nggak apa-apa kamu bisa, tinggal dipelajarin aja’. Memang dimintanya lagu bahasa Inggris sih. Makanya saya ikut membantu mendorong dia juga untuk menerima pekerjaan ini,” ujar Rizky Billar.
3. Kesempatan Berharga
Karena bagi Rizky Billar ini adalah sebuah kesempatan yang tidak bisa datang dua kali dan tentunya kebanggan tersendiri bagi Lesti Kejora bisa berkolaborasi dengan IL DIVO.
“Karena suatu kebanggan juga bisa berduet dengan IL DIVO karena nggak semua penyanyi di Indonesia punya kesempatan untuk duet dengan IL DIVO. Jadi momen spesial,” pungkas Rizky Billar.
(Deddy Corbuzier buka suara terkait isu cerai, marah ke pihak Pengadilan Agama!)
(kpl/rhm/ums)
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat