'WORKING GIRLS', Perempuan Pencari Nafkah

'WORKING GIRLS', Perempuan Pencari Nafkah Film WORKING GIRLS

KapanLagi.com -
Oleh: Puput Puji Lestari

Pemain: Ayu Riana, Kamek, Ulfie.

Meskipun film documenter, dengan teknik editing yang bagus cerita film ini mengalir sangat cepat dan mudah dipahami. Anda akan diajak keliling-keliling hingga ke pelosok negeri. Melihat sisi kehidupan manusia yang mungkin selama ini kerap kita pandang sebelah mata.

Karakter-karakter pencari nafkah dalam film WORKING GIRLS akan terasa begitu dekat dengan perempuan-perempuan Indonesia yang dalam hidupnya berusaha bangkit dan berjuang demi memiliki kehidupan yang lebih baik. Banyak perempuan bekerja demi memperjuangkan agar keluarganya dapat makan satu kali sehari. Namun penghasilan mereka kebanyakan tidak mencukupi. Semangat mereka dalam bekerja mungkin terlihat sepele, tapi seperti kita semua, mereka berjuang untuk mencapai mimpi-mimpinya.

5 Menit Lagi Ah.. Ah.. Ah..

Ayu Riana baru berusia 14 tahun telah menjadi tulang punggung keluarganya sejak ia memenangkan hadiah utama di kontes dangdut televisi tahun 2008. Ia menyanyi di acara satu ke acara lainnya, beraksi di panggung-panggung dari kampung satu ke kampung lainnya di Jawa Barat demi mewujudkan impian keluarganya. Di tengah jadwal manggungnya yang padat dan tekanan keluarga, satu pertanyaan timbul di benak kita, apakah impian Riana yang sebenarnya?

Asal Tak Ada Angin

Kamek dan teman-temannya adalah perempuan yang loyal terhadap pilihan mereka menjadi seniman pertunjukan tradisional Jawa. Mereka bernafas dan hidup di belakang panggung, di kompleks berdindingkan gedek pada kelompok teater mereka. Apa makna sebenarnya dibalik pertahanan mereka untuk bekerja di kesenian tradisional? Di sini lah arti kesetiaan di tengah-tengah modernitas dan kebutuhan ekonomi terekonstruksi.

Ulfie Pulang Kampung

Ulfie adalah waria asal Aceh yang tinggal di Jakarta dan memiiki salon kecantikan. Ia rutin mengirimkan uang untuk Ibu dan abang-abangnya yang masih tinggal di Aceh. Setelah sekian tahun, Ulfie memutuskan untuk pulang kampung dan mendapati banyak teman-teman sesama warianya di Aceh meninggal dunia karena HIV/AIDS. Ulfie sendiri adalah pengidap HIV dan masih merahasiakan statusnya dari keluarganya.

Genre:Documentary
Jadwal Tayang:1 Juli 2011
Sutradara:Sammaria Simanjuntak & Sally Anom Sari - 5 Menit Lagi Ah Ah Ah
Yosep Anggi Noen - Asal Tak Ada Angin
Daud Sumolang & Nitta Nazyra C Noer - Ulfie Pulang Kampung
Produser:Nia Dinata
Produksi:Kalyana Shira Films dan Kalyana Shira Foundation
Durasi:120 Menit

Preskon Film WORKING GIRLS, Angkat Isu Gender:

WORKING GIRLSWORKING GIRLS
WORKING GIRLSWORKING GIRLS
WORKING GIRLSWORKING GIRLS

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/uji/nat)

Rekomendasi
Trending