8 Drama Thailand Tentang Menikah Demi Hutang, Penuh Intrik Keluarga - Perasaan Benci Jadi Cinta

8 Drama Thailand Tentang Menikah Demi Hutang, Penuh Intrik Keluarga - Perasaan Benci Jadi Cinta
Drama Thailand tentang Menikah Demi Hutang (credit: mydramalist.com)

Kapanlagi.com - Ada banyak sekali tema cerita dalam drama Thailand yang bisa kalian tonton. Salah satunya, drama Thailand tentang menikah demi hutang berikut ini. Drama-drama ini menghadirkan intrik dan emosi yang memikat. Kisah-kisah yang beragam memperlihatkan bagaimana karakter-karakter ini berurusan dengan hutang, cinta, dan konsekuensi dari keputusan.

Dari pertemuan yang tidak terduga hingga konflik-konflik yang mendebarkan, drama-drama ini mengeksplorasi tema yang menghibur dan mengharukan. Dengan kombinasi antara romansa, komedi, dan drama, penonton dijamin akan terpikat oleh perjalanan yang dialami oleh para karakter dalam menghadapi dilema yang membebani mereka.

Nah, apa saja ya drama Thailand tersebut? Berikut ini daftar drama Thailand tentang menikah demi hutang yang punya kisah penuh lika-liku seru untuk kalian ikuti. Yuk, langsung saja dicek KLovers.

1. LEH RATREE (2015)

Drama Leh Ratree (credit: mydramalist.com)

Rating7.8 Mydramalist
Episode12 episode
Durasi90 menit
Tayang-
PemainSean Jindachot, Esther Supreeleela, Jes Jespipat

Drama Thailand tentang menikah demi hutang pertama ada drama berjudul LEH RATREE. Berkisah tentang ayah Kate mencuri uang dari perusahaan Sake dan melarikan diri. Ketika ditemukan, ia memutuskan untuk menjual Kate kepada Sake untuk melunasi utangnya.

Sake, awalnya hanya mencari ahli waris, mulai jatuh cinta pada Kate. Namun, mantan istri Sake, Itsala, tidak terima dengan hubungan mereka dan terus mengejar Kate. Intrik dan konflik emosional merajai cerita ini, dan masa lalu yang kelam menemukan cinta yang sejati.

2. PIANG CHAI KHON NEE MAI CHAI POO WISED (2016)

Drama Piang Chai Khon Nee Mai Chai Poo Wised (credit: mydramalist.com)

Rating7.9 Mydramalist
Episode15 episode
Durasi111 menit
Tayang-
PemainJames Ma, Kimberley Anne, Pop Thakoon

Kemudian, drama Thailand selanjutnya ada drama PIANG CHAI KHON NEE MAI CHAI POO WISED. Drama Thailand tentang menikah demi hutang ini mengisahkan Sattawa, seorang dokter, dan Anusaniya yang dipaksa menikah untuk menghapus hutang ibu Sattawa pada keluarga Anusaniya. Namun, kisah ini penuh intrik saat perasaan campur aduk tumbuh di antara mereka. Perasaan cinta dan persaingan yang memanas.

3. KOO ZA ROT ZAB (2017)

Drama Koo Za Rot Zab (credit: mydramalist.com)

Rating7.4 Mydramalist
Episode15 episode
Durasi95 menit
Tayang-
PemainWeir Sukollawat, Min Pechaya, Bank Artit

Lalu ada drama KOO ZA ROT ZAB, drama Thailand tentang menikah demi hutang ini berkisah mengenai Ros yang kembali ke rumah setelah mengetahui bahwa bisnis keluarganya, perusahaan ikan fermentasi terbesar di Isan, menghadapi kebangkrutan.

Untuk menyelamatkan perusahaan, dan agar dapat berhutang, dia setuju untuk menikahi Korn, putra dari teman ayahnya yang playboy. Meskipun awalnya mereka tidak cocok satu sama lain, konflik dan intrik tumbuh ketika dua dunia yang berbeda bertemu dan menciptakan kisah cinta.

4. SAPAI IMPORT (2020)

Drama Sapai Import (credit: mydramalist.com)

Rating7.9 Mydramalist
Episode17 episode
Durasi95 menit
Tayang-
PemainMik Thongraya, Min Pechaya, Aun Akrabhaj

Jadi salah satu drama Thailand tentang menikah demi hutang yang populer, drama SAPAI IMPORT ini berkisah tentang Lisa, gadis kaya yang kembali dari Inggris, menemukan orang tuanya terlilit hutang. Untuk membayar hutang tersebut, dia harus bekerja, dibantu oleh ibu Don.

Don, cucu seorang pemilik peternakan terkenal, harus menikah dan memiliki anak dalam satu tahun untuk mewarisi tanah pertanian. Ibunya mendorong Lisa dan Don untuk menikah. Awalnya menolak, namun mereka setuju untuk berpura-pura menikah selama enam bulan sebagai tanda terima kasih.

5. MIA JUM PEN (2021)

Drama Mia Jum Pen (credit: mydramalist.com)

Rating7.3 Mydramalist
Episode15 episode
Durasi90 menit
TayangVIU
PemainMai Warit, Pie Rinrada, Pear Pitchapa

Drama Thailand tentang menikah demi hutang yang berikutnya ada drama berjudul MIA JUM PEN. Berkisah tentang Tawan yang tinggal bersama bibinya sebagai pembantu. Pamannya, Yhod, berjanji untuk menjodohkan Yadfa anak sang bibi dengan Tomorn.

Namun, Yadfa menolak, menganggap Tomorn sebagai pria desa miskin. Saat Tomorn membayar hutang ibu Yadfa, ia memiliki syarat untuk menjadi calon suami untuk Tawan, dan ia menerima tawaran tersebut. Di rumah Tomorn, Tawan harus menghadapi banyak gangguan dari ibu Tomorn.

6. HUSBAND IN DISGUISE (2022)

Drama Husband in Disguise (credit: mydramalist.com)

Rating7.2 Mydramalist
Episode24 episode
Durasi50 menit
TayangVIU
PemainKwan Usamanee, Mai Warit, Film Rattapoom

Menjadi salah satu drama tahun 2022 yang cukup populer, drama HUSBAND IN DISGUISE ini berkisah tentang Sattawa, seorang dokter yang melakukan pernikahan palsu untuk melunasi utangnya, namun fakta lainnya adalah dia justru jatuh cinta pada Anussaniya.

Namun bagi Anssaniya, pernikahan ini dilakukan karena ingin mengakhiri hubungan mustahil antara dirinya dan paman mertuanya. Awalnya pernikahan itu terjadi biasa saja, tanpa rasa apa pun dan terasa sangat sederhana. Namun, Sattawa sangat sulit menahan perasaan cintanya.

7. JAO SAO JAMLOEI (2022)

Drama Jao Sao Jamloei (credit: mydramalist.com)

Rating7.7 Mydramalist
Episode17 episode
Durasi83 menit
Tayang-
PemainHana Lewis, BigM Krittarit, Chingching Kharit

Kemudian ada drama Thailand tentang menikah demi hutang berjudul JAO SAO JAMLOEI. Berkisah tentang Ingjan dimana keluarganya mencoba menipu dirinya dengan menikahi ia pada seekor katak tua demi melunasi hutang mereka, hingga Ingjan memutuskan untuk melarikan diri.

Namun, dia bertemu dengan Sichon, pemilik kebun anggur muda, yang membantunya melarikan diri. Meskipun terlihat baik pada awalnya, Sichon memiliki motif tersembunyi. Dia menawarkan pernikahan kepada Ingjan untuk melunasi hutang keluarganya dan melindunginya.

8. THE WEDDING CONTRACT (2023)

Drama The Wedding Contract (credit: mydramalist.com)

Rating7.4 Mydramalist
Episode28 episode
Durasi44 menit
Tayang-
PemainKuan Denkhun, Namwhan Phulita, Ball Kummun

Dan drama Thailand tentang menikah demi hutang paling terbaru ada drama berjudul THE WEDDING CONTRACT. Berkisah tentang Phimphika yang kehilangan orangtuanya setelah kebakaran pabrik. Bersama saudara laki-lakinya, Rawi, mereka tinggal dengan kakek mereka.

Namun, Rawi menjual saudarinya kepada petani jeruk Thinnamai, untuk membayarkan hutang dan menikahi Pim untuk menyelamatkannya. Kini, mereka harus hidup bersama selama setahun sebagai suami istri untuk melunasi hutang tersebut. Intrik dan drama menciptakan jalan yang berliku dalam hubungan mereka.

Itulah beberapa drama Thailand tentang menikah demi hutang yang bisa kalian tonton. Drama-drama ini menghadirkan pelajaran tentang cinta, pengorbanan, dan pentingnya kejujuran dalam menjalani kehidupan pernikahan.

Rekomendasi
Trending