Kim Seon Ho Punya Trauma Sejak Kecil, Pernah Lihat Mata Ibunya Berdarah
Diperbarui: Diterbitkan:
Kim Seon Ho © Istimewa
Kapanlagi.com - Kini nama Kim Kim Seon Ho semakin dikenal setelah membintangi variety show 2 DAYS & 1 NIGHT dan drama terbarunya, START UP. Tentunya ada banyak yang dibuat penasaran soal kehidupannya dibalik layar.
Dalam sebuah wawancara yang dilansir dari KStarlive, aktor yang berperan sebagai Han Ji Pyeong itu ternyata memiliki trauma sejak kecil. Diceritakan kalau saat masih sekolah dasar, ia dan ibunya pernah bertemu dengan seorang pencuri di rumahnya.
Pada awalnya, Kim Seon Ho mengira kalau pencuri itu adalah ayahnya. Namun ia baru menyadari kalau orang itu adalah pencuri saat melihat mata ibunya berdarah.
Advertisement
1. Trauma Dari Kecil
Kim Seon Ho mengatakan kalau ia sangat trauma dengan pengalamannya saat masih kecil. Ia mengatakan pernah melihat mata ibunya berdarah saat melawan pencuri.
"Masih jelas dalam pikiranku melihat kotak mainan berantakan, gitar yang terjatuh, dan ada suara keras. Aku melihat mata ibuku yang berdarah, aku juga melihat pencuri itu meneriaki ibuku. Aku ingat bagaimana ibu melawannya," jelasnya.
"Sejak itu, setiap kali ada seseorang di belakangku, aku merasa cemas. Ketika aku ujian dan guru berjalan-jalan di belakangku, pikiranku menjadi kosong. Aku sendiri, tidak pernah membayangkan bahwa aku akan memiliki pekerjaan yang berurusan dengan banyak orang," tambahnya.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Kabar Sang Ibu
Setelah kecelakaan itu, sang ibu juga mengalami trauma. Ibunya menjadi takut saat melihat seseorang yang mengenakan kemeja putih dan celana jeans.
"Selama beberapa waktu, ibu mengaku takut melihat orang-orang yang mengenakan kemeja putih dan celana jeans. Dia selalu teringat tentang perampok itu. Ketika kami keluar rumah, dia selalu mengatakan kalau dirinya tidak mengunci pintunya dengan benar. Namun ibu sekarang jauh lebih baik," ungkapnya.
Jangan Lewatkan
Kim Seon Ho Bintang Drama 'START-UP' Ungkap Tipe Wanita Idealnya, Mengaku Ingin Punya Hubungan Asmara
Lucu Sekaligus Memalukan, Ini Cerita Netizen Saat Ingin Beli Hotdog Suzy di Drama 'START UP'
Akan Segera Tayang, Ini Dia Sinopsis Singkat dan Profil Para Pemain Drama 'START-UP'
Nam Joo Hyuk Merasa Bersalah, Kim Seon Ho Malah Lempar Pujian
Suzy Terlalu Manis, Kang Ha Na Kesulitan Buat Mengeluarkan Cakarnya
Berita Foto
(kst/lmp)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
