SM Ent 2014: Comeback Super Junior dan Debut Girlband Baru?
Super Junior foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Senin (3/3), perusahaan investasi Shinhan mengungkapkan prediksi sekaligus perkiraan mereka bahwa keuntungan agensi SM Entertainment akan meningkat di tahun 2014. Selain prediksi itu, Shinhan juga memperkirakan penjualan album comeback SM Ent.
Shinhan memprediksikan dan membandingkan dengan tahun lalu bahwa penjualan akan meningkat 24% dari USD 191 juta (Rp 2,2 triliun) dan keuntungan bisnis meningkat 38,6% dari USD 45 juta (Rp 521 miliar), seperti dilansir allkpop.com.
Peneliti Shinhan, Choi Suk Won berkomentar, "Pembagian comeback SM Ent di tahun 2014 adalah kuarter 1 (TVXQ, Girls Generation), kuarter 2 (SHINee, EXO) dan kuarter 3 (f(x), Super Junior, idol grup wanita baru) yang membuat mereka meningkat sampai 31%. Mereka akan melakukan manajemen konser ke Jepang dengan konser EXO (mungkin) di Jepang dan China yang akan berkontribusi pada peningkatan 21% dan USD 130 juta (Rp 1,5 triliun).
Dari perkiraan Shinhan itu, maka ada kemungkinan bahwa SM Ent akan melakukan comeback untuk seluruh artis mereka termasuk memulai debut idol grup wanita baru sebagai junior dari Girls Generation dan f(x).
Menurut Suk Won, EXO akan menjadi kontributor terbesar keuangan SM Ent tahun 2014 ini dengan melakukan promosi yang serius di China. Sudah jelas bahwa EXO memang dibentuk sebagai penerus kesuksesan global Super Junior yang sebelumnya berkuasa di musik China.
IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI
#Kabar Seru di Awal Maret Khusus Untuk Kamu
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(all/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
