Termasuk MOVING, Ini 6 High School Drama yang Memacu Adrenalin Bergenre Thriller dan Aksi

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Termasuk MOVING, Ini 6 High School Drama yang Memacu Adrenalin Bergenre Thriller dan Aksi
High School drama Korea bergenre aksi dan thriller (credit: Imdb.com)

Kapanlagi.com - High school drama bergenre thriller dan aksi tidak hanya menghadirkan kisah-kisah sekolah biasa, tetapi juga mengandung unsur menegangkan. Ada sederet rekomendasi drama tentang siswa SMA yang dapat memacu adrenalin.

KLovers sedang mencari high school drama dengan nuansa sekolah yang beda dari biasanya? Kamu dapat mempertimbangkan genre aksi, thriller, dan kriminal. Karena, kisah high school drama ini tidak membosankan dan selalu penuh plot twist.

Yuk, cek apa saja rekomendasi high school drama Korea yang mengandung unsur aksi, thriller, dan kejahatan. Berikut ini sinopsis drama Korea tema sekolah dari terbaru sampai lawas.

1. MOVING

Poster MOVING (credit: Imdb.com)

Rating8.3/10 IMDb
Durasi60 menit
Episode20 episode
TayangDisney+ Hotstar
PemainRyu Seung Ryong, Han Hyo Joo, Jo In Sung, Go Young Jung, Lee Jung Ha, Kim Do Hoon
High school drama Korea terbaru yang sayang dilewatkan adalah MOVING. Drama Korea ini menampilkan alur cerita yang seru tentang anak SMA dengan kekuatan super. Mengangkat genre aksi, thriller, dan supernatural MOVING berpusat pada kisah orang tua yang melindungi anaknya dari orang-orang berniat jahat.

Anak-anak berkekuatan super ini terlahir dari orang tua yang juga punya kemampuan serupa. Dulunya, orang tua mereka menjadi khusus. Namun, tugas mereka telah selesai dan justru menghadapi ancaman baru melibatkan anak-anaknya. Adapun kisah drama MOVING berpusat pada siswa bernama Kim Bong Seok punya kemampuan terbang. Jang Hee Soo kemampuan tidak bisa terluka. Dan Lee Gang Hoon yang memiliki kekuatan 

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. DUTY AFTER SCHOOL

Poster  DUTY AFTER SCHOOL (credit: Imdb.com)

Rating8.6/10 IMDb
Durasi1 jam 14 menit
Episode10 episode
TayangViki
PemainKim Ki Hee, Choi Moon Hee, Kim Su Gyeom, Lee Yeon dan lainnya
High school drama Korea yang sayang dilewatkan dengan kisah mendebarkan berikutnya adalah DUTY AFTER SCHOOL. Drama korea ini menceritakan kisah sekelompok siswa SMA yang harus mengikuti pelatihan militer sebagai cadangan pasukan. Mereka ditawari penawaran menarik mendapatkan poin untuk bisa melanjutkan kuliah.

Di antara misi utama para siswa ini adalah menumpas habis monster misterius yang menyerang orang-orang. Kerja sama sangat penting demi misi mereka bisa tercapai. Namun, setiap siswa memiliki ego masing-masing yang justru menjadi tantangan tersendiri.

 

3. ALL OF US ARE DEAD

Poster  ALL OF US ARE DEAD (credit: Imdb.com)

Rating7.5/10 IMDb
Durasi1 jam 2 menit
Episode12 episode
TayangNetflix
PemainPark Ji Hu, Yoon Chan Young, Lomon, Cho Yi Hyun
ALL OF US ARE DEAD masuk jajaran drama siswa SMA yang mendebarkan. Dikemas dalam genre horor dan thriller, ceritanya tentang kekacauan sekolah akibat virus zombie. Beda dari cerita biasa, high school drama ini lebih menegangkan. Begitu juga dengan adegan-adegan seru yang bikin merinding lantaran para siswa berhadapan dengan zombie.

Ya, sekelompok siswa berusaha menyelamatkan diri dari ancaman zombie. Mereka bertahan hidup dengan kondisi serba mendesak lantaran orang-orang berubah menjadi monster mengerikan. Drama ini akan memperlihatkan kerja sama kelompok yang solid demi menyelamatkan satu sama lain.

4. REVENGE OTHERS (2022)

Poster REVENGE OTHERS (credit: Imdb.com)

Rating7.6/10 IMDb
Durasi1 jam 2 menit
Episode12 episode
TayangDisney+ Hotstar
PemainShin Ye Eun, Lomon, Seo Ji Hoon dan lainnya
High school drama Korea mendebarkan berikutnya adalah REVENGE OTHERS. Drama ini menyoroti kisah seorang siswa perempuan yang berusaha menyelidiki kasus kematian kembarannya. Ok Chan Mi, memutuskan pindah ke SMA Yongtan demi mengungkap kematian janggal saudaranya.

Ia menghadapi beragam kejanggalan sejak telepon terakhir dengan saudaranya yang tak lama meninggal usai terjatuh dari lantai sekolah. Di sana, Ok Chan Mi bertemu Ji Soo Heon dan menjalin hubungan baik dengannya. Ia membantu Chan Mi menemukan siapa pelaku pembunuhan Ok Chan Kyu. Saat bersamaan, Chan Mi mengalami banyak rintangan mulai dari bullying hingga ancaman pihak lain.

5. WEAK CLASS HERO (2022)

Poster WEAK CLASS HERO (credit: Imdb.com)

Rating8.5/10 IMDb
Durasi40 menit
Episode08 episode
TayangiQIYI, Viki
PemainPark Ji Hoon, Choi Hyun Wook, Hong Kyung
High school drama mengangkat genre aksi yang sayang dilewatkan salah satunya WEAK CLASS HERO. Drama korea ini menceritakan tentang kisah persahabatan tiga siswa yang mengharukan. Yeon Shi Eun, dikenal siswa cerdas namun sering mengalami perundungan. Ia tak kuasa melawan para perundung yang kejam.

Sampai akhirnya, Yeon Shi Eun memutuskan melawan mereka meski ia tak memiliki kemampuan bertarung. Beruntungnya ia bertemu Ahn So Ho, teman sekolahnya yang membawanya keluar dari rasa takut dan mengajari cara bertarung. Serta Oh Beom Seok, siswa baru yang memutuskan berteman baik dengan Yeon Shi Eun. Kisah persahabatan sangat lekat dalam drama ini dengan alur cerita yang menarik untuk ditonton.

IQIYI, Viki

6. EXTRACURRICULAR (2020)

Poster EXTRACURRICULAR (credit: Imdb.com)

Rating7.6/10 IMDb
Durasi55 menit
Episode10 episode
TayangNetflix
PemainKim Dong Hee, park Ju Hyun, Jung Da Bin, Nam Yoon Su
High school drama Korea berikutnya bergenre mendebarkan adalah EXTRACURRICULAR. Drama Korea ini menyoroti kisah sejumlah siswa SMA yang menjalankan bisnis gelap. Semua dilakukan demi mendapatkan uang lebih hingga rela masuk dunia prostitusi. Adapun kisah EXTRACURRICULAR berpusat pada sosok Oh Ji Soo, sang mucikari yang menyalurkan para pekerja kepada klien. Ia rupanya memiliki salah satu pekerja di bawah umur tidak lain teman sekolahnya.

Rahasia Oh Ji Soo ini diketahui oleh Bae Gyu Ri yang kemudian menimbulkan masalah baru. Ketika rahasianya terbongkar, Oh Ji Soo memutuskan bekerja sama dengan Bae Gyu Ri dalam menjalankan bisnis prostitusi. Masalah demi masalah muncul, dan aksi mereka mulai tercium oleh detektif. Kalian bakal melihat banyak adegan seru, perkelahian, sampe adegan-adegan mencekam. Penasaran?

Itulah beberapa rekomendasi high school drama yang mendebarkan. Rekomendasi drama di atas bakalan membuatmu turut tegang lantaran melibatkan aksi, kejahatan, dan thriller. Selamat menonton.

Rekomendasi
Trending