Trailer Pertama Film 'ZOOTOPIA 2' Akhirnya Dirilis Disney, Ada Villain Baru yang Akan Muncul Nanti!
Disney rilis trailer pertama untuk ZOOTOPIA 2. (credit: Walt Disney Animation Studios)
Kapanlagi.com - Walt Disney Animation Studios baru saja membagikan trailer pertama untuk sekuel dari film pemenang "Best Animated Feature" dalam ajang penghargaan Oscar yang dirilis pada tahun 2016 lalu, ZOOTOPIA. Film tersebut merupakan kelanjutan dari kisah petualangan karakter Judy Hopps (Ginnifer Goodwin) dan Nick Wilde (Jason Bateman) dalam menjaga keamanan kota tempat mereka menetap.
ZOOTOPIA 2 akan jadi film animasi Disney yang naik ke layar lebar terhitung mulai tanggal 26 November 2025 mendatang. Dalam trailer berdurasi satu menit 23 detik yang telah dirilis sebelumnya pada hari Selasa (20/05/2025), Judy dan Nick tampak harus menghadapi suatu teka-teki besar saat Gary De'Snake (Ke Huy Quan) tiba di Zootopia.
Namun, kemunculan sosok musuh baru misterius mulai mengacaukan kota metropolitan hewan tersebut. Untuk mengatasi permasalahan yang baru itu, mereka harus menyamar dan mengunjungi area baru Zootopia yang penuh kejutan tak terduga. Kekompakkan hubungan pertemanan Judy dan Nick pun turut diuji dalam perjalanan ini.
Advertisement
1. Munculnya Berbagai Karakter yang Belum Ada di Film Sebelumnya
Layaknya film sekuel pada umumnya, sejumlah karakter asing yang belum pernah dilihat oleh para penonton akan diperkenalkan dalam ZOOTOPIA 2. Salah satu tokoh baru yang bakal hadir dan menjadi fokus cerita dalam film adalah Gary De'Snake, sosok ular raksasa berwarna biru terang. Bersama Judy dan Nick, ketiganya terlihat berusaha melarikan diri dari kejaran polisi. Tiba-tiba, karakter misterius berjubah dengan mata menyala yang diduga kuat akan menjadi villain pun muncul di hadapan mereka.
"Para pahlawan kita, Judy dan Nick, akan bertemu banyak teman baru dan menemukan lebih banyak lagi tentang dunia, diri mereka sendiri, dan ular baru di kota ini." Ungkap Jared Bush, Kepala Bidang Kreatif Disney Animation sekaligus penulis naskah dan salah satu sutradara ZOOTOPIA 2.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Menghadirkan Dunia Baru di ZOOTOPIA 2
Menurut pernyataan Jared Bush, film animasi sekuel ini akan menghadirkan dunia yang lebih luas daripada film pertamanya untuk para penggemar. Hal ini diharapkan mampu mengajak penonton ikut merasakan bagaimana keseruan perjalanan yang lucu dan liar ke bagian-bagian kota yang belum pernah dikunjungi dari Zootopia.
Berdasarkan trailer yang diunggah melalui kanal YouTube resmi Walt Disney Animation Studios, tampak beberapa lokasi baru yang memang belum pernah muncul pada film sebelumnya. Tempat-tempat tersebut meliputi rawa-rawa tempat hidup karakter mamalia semi-akuatik, bukit pasir dan gurun yang luas, hingga kota bawah laut yang menarik.
3. Lagu Utama dalam Trailer Dibawakan oleh LEMEEENS
Menariknya, ZOOTOPIA 2 menggandeng grup musik fiksi LEMEEENS dari film itu sendiri sebagai penyanyi dari salah satu original soundtrack (OST) yang dibocorkan dalam trailer. Grup tersebut beranggotakan empat hewan pengerat (lemming) yang tampak lihai berkolaborasi memainkan instrumen keyboard dengan iringan musik DJ.
"Cuplikan tersebut menampilkan lagu asli ZUTU oleh grup tekno lemming terbaik Zootopia, LEMEEENS. Mereka baru saja menyelesaikan tur dengan bintang Gazelle sebagai pembuka, para anggota Hans-Peter, Gunther, Spielt, dan DJ mereka, Spa����¯�¿�½, (kemudian) menciptakan lagu tersebut untuk menandai kesempatan ini dan menyambut dunia kembali ke Kota Zootopia!" Timpal Byron Howard, sutradara kedua ZOOTOPIA 2.
Cek Yang Lain Juga, Yuk!
Gak Cuma Angkat Kisah Barat, 5 Film Animasi Hollywood Ini Terinspirasi dari Budaya Asia
Rekomendasi Film Jepang dengan Ending Paling Susah Ditebak, Penuh Plot Twist
Animasi Cocomelon Bakal Jadi Film, Kini Sedang Dalam Tahap Produksi
'THE AMAZING WORLD OF GUMBALL' Siap Comeback dengan Season Baru: Gumball dan Darwin Ketiduran 7 Tahun di Teaser
Rekomendasi Anime China yang Tak Kalah Menarik dari Jepang
(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)
Berita Foto
(kpl/rtr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
