Avril Lavigne Luncurkan Merek Baju Anak-Anak
Kapanlagi.com - Setelah setahun yang lalu merilis koleksi Abbey Dawn For Juniors di toko Kohl, Punk Princess Avril Lavigne kembali mengembangkan bisnisnya. Kali ini, dia juga meluncurkan produk pakaian untuk cewek ABG juga. Produk Abbey Dawn untuk anak-anak ini akan diluncurkan dua minggu lagi. Gayanya pun terinspirasi dari gaya khas pelantun lagu Sk8r Boi ini, termasuk juga kaos-kaos dengan gambar tengkorak dan legging. "Kami juga punya hoodie motif zebra yang amat imut," kata Avril. "Dan aku benar-benar ingin menjadikannya ukuran besar sehingga pas buatku. Aku amat menyukainya!"Tak hanya itu, ternyata Avril juga akan meluncurkan merek parfumnya sendiri bekerja sama dengan Proctor & Gamble yang bertajuk Black Star di musim panas tahun ini. "Benar-benar menggambarkan aku di dalam sebuah botol," ungkapnya mengenai parfumnya yang membutuhkan waktu dua tahun untuk diciptakan itu.Walaupun dia sibuk mengembangkan bisnis di bidang fashion seperti ini, bukan berarti Avril melupakan kewajiban utamanya sebagai seorang musisi. November tahun ini, istri Deryck Whibley ini akan mengeluarkan album terbarunya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(peo/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
