Gaun Transparan Kate Middleton Berharga £100,000
Kate Middleton
@ Splashnews.com
Kapanlagi.com - Tidak bisa lagi dipungkiri jika pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton menjadi pusat perhatian bagi publik di seluruh dunia. Semua detil dalam hubungan mereka menjadi sorotan, termasuk kenangan masa-masa pacaran keduanya di Universitas St. Andrew's. Salah satunya adalah kisah 'cinta pada pandangan pertama' yang dialami Pangeran William kepada sosok Kate yang berjalan di atas catwalk ketika menjadi model di kampus ini. Saat itu, Kate mengenakan sebuah gaun transparan berwarna biru.Saat itu, gaun transparan ini bernilai £30. Namun karena ketenaran Kate setelah menjadi kekasih Pangeran William, juga rencana pernikahan mereka, gaun ini sekarang bernilai £100,000. Sayangnya, sang desainer, Charlotte Todd, ngotot bahwa dirinya tidak ingin menjualnya, berapapun harganya sekarang karena Kate akan menjadi seorang putri."Kubayangkan dia (Charlotte) bisa dapat £10,000 untuk gaun itu sekarang, namun kalau Kate sudah resmi menjadi putri, gaun itu bisa mencapai £100,000, sepuluh kali lipat, seperti baju-baju Putri Diana," ungkap salah seorang petugas lelang di London.

Kate Middleton @ dailymail.co.uk
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
