Naomi Campbell Terancam Kebotakan
Naomi Campbell
© splashnews.com
Kapanlagi.com - Diduga akibat terlalu lama mengenakan hair extension, kini Naomi Campbell terancam kebotakan. Kabarnya ini juga bukan sekedar rumor karena ada beberapa saksi yang mengaku melihat rambut Naomi yang mulai menipis di beberapa bagian. Menurut dokter, masalah ini bukan tak bisa disembuhkan karena sekarang sudah banyak metode untuk mengatasi kebotakan.Awalnya, gejala kebotakan ini terlihat saat Naomi Campbell sedang dalam sesi pemotretan untuk Dennis Basso. Saat Naomi menyibakkan rambutnya ke belakang agar kru bisa menata gaun yang dikenakan Naomi, terlihatlah gejala kebotakan itu. Selama ini gejala itu tak tertangkap oleh kamera karena Naomi selalu menggunakan hair extension.Menurut beberapa pakar, Naomi Campbell mengalami apa yang disebut traction alopecia yang biasanya disebabkan karena terlalu sering mengepang rambut atau menggunakan hair extension. "Ini biasa terjadi pada orang-orang yang mengepang rambut, menggelung rambut atau menggunakan hair extension," ujar Dr. Peter Williams, seorang pakar transplantasi rambut.Naomi Campbell juga bukan satu-satunya selebriti yang mengalami masalah dengan rambut. Kabarnya Britney Spears, Paris Hilton, dan Victoria Beckham juga pernah mengalami masalah yang sama.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
