Nate Ruess Jatuh Hati Pada Fashion Designer Ini
Diterbitkan:
Nate Ruess © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Vokalis Fun, Nate Ruess diketahui sedang menjalin hubungan asmara dengan seorang fashion designer. Menurut Us Weekly, wanita yang dikencaninya adalah Charlotte Ronson, desainer asli Inggris. Mereka telah diberitakan telah berkencan beberapa kali, namun mereka nampaknya ingin menutupi hubungan tersebut dari publik.
Menurut sumber tersebut, keduanya bertemu dan saling mengenal karena Samantha Ronson. Samantha merupakan saudara kembar Charlotte yang berprofesi sebagai penyanyi, penulis lagu dan seorang disc jockey. Salah seorang narasumber yang dekat dengan Ronson mengatakan bahwa mereka telah menjalin hubungan selama beberapa bulan. Sumber tersebut menambahkan, "Mereka nampak bahagia! Nate bersikap sangat romantis padanya."
Sumber lain mengatakan bahwa mereka berdua baru saja diperkenalkan satu sama lain serta mulai mengenal teman masing-masing. Mereka juga disebutkan telah bertemu beberapa kali sebelumnya. Namun dari beberapa kali tatap muka, akhirnya timbul perasaan di antara keduanya.
Nate Ruess kembali dekat dengan seorang fashion designer © KapanLagi.comPasangan ini muncul pertama kali di hadapan publik pada hari Sabtu lalu pada 19 Juli. Mereka berjalan berdua di sebuah pembukaan dalam acara Sound Waves, tepatnya di Montauk Resort & Seawater Spa. Seorang saksi mengatakan bahwa pelantun dari Some Nights tersebut bersikap seolah tertutup.
Tak hanya itu, saksi tersebut juga menyebutkan bahwa Nate terlihat tak mau berpose di depan kamera sambil tetap memegangi anjing milik Charlotte. "Ia bersikap sangat tertutup!" tambah saksi tersebut.
Sebelum terlihat dengan Charlotte, frontman dari band indie pop tersebut dikabarkan dekat dengan Rachel Antonoff. Wanita tersebut merupakan saudara dari sesama personel Fun, Jack Antonoff. Rachel sendiri merupakan seorang fashion designer. Namun mereka berdua mengakhiri hubungan setelah mereka memutuskan tak ada lagi kecocokan di antara mereka.
Baca Berita Ini Juga
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(ace/abr)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
