Sylvester Stallone Pamer Otot di 'BULLET TO THE HEAD'
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Di usianya yang sudah menginjak 65 tahun, sepertinya Sylvester Stallone tak berencana mengerem kegiatannya di dunia film. Bahkan, Sly semakin gencar menunjukkan pamornya yang tak kalah dari aktor-aktor juniornya.Selain berkutat dengan sekuel THE EXPENDABLES yang dibintanginya bersama beberapa jagoan film laga Hollywood, pria yang tenar lewat film RAMBO ini juga disibukkan dengan film terbarunya yang akan segera dirilis 13 April 2012 mendatang, BULLET TO THE HEAD.Dalam sebuah potongan adegan yang dirilis baru-baru ini, sang aktor tampak mengesankan dengan tubuh yang masih terlihat sangat sehat walau usianya tak lagi muda. Tampil topless, Sly memamerkan tubuh berototnya juga tato yang hampir menutupi seluruh bagian bahunya.BULLET TO THE HEAD sendiri diangkat dari novel bergambar, menceritakan seorang pembunuh bayaran, dimainkan oleh Stallone, yang bekerja sama dengan seorang polisi demi mencari pembunuh kawan mereka. Untuk menghukum sang pembunuh, duet tak biasa ini rela melawan siapapun yang menghalangi mereka membalas dendam. Selain Stallone, film ini juga akan menampilkan Christian Slater, bintang CONAN THE BARBARIAN Jason Momoa, dan bintang LOST, Adewale Akinnuoye-Agbaje.
(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)
(jrd/mae)
Ellyana Mayasari
Advertisement
-
Fashion Selebriti Potret Wanda Hara Pakai Batik, Salfok ke Jenggot yang Bikin Makin Macho
-
Fashion Selebriti Indonesia Pesona Tara Basro Pakai Batik, Stylish Tabrak Motif dan Warna