50 Kata-Kata Bijak Selebriti Indonesia, Untuk Memandang Hidup Lebih Positif

Selasa, 06 November 2018 18:58 Penulis: Editor KapanLagi.com
50 Kata-Kata Bijak Selebriti Indonesia, Untuk Memandang Hidup Lebih Positif KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Sebagai manusia yang menjalani kehidupan tentunya kita tidak lepas dari berbagai macam masalah yang tidak bisa diprediksi, terkadang kita sering merasa masalah yang kita hadapi membuat kita berpikir bahwa masalah tersebut tidak akan berlalu. Namun percayalah semua hal di dunia ini tidak ada yang permanen.

Terkadang kita membutuhkan kata-kata motivasi hidup dari orang-orang terdekat kita untuk senantiasa membuat hidup kita lebih semangat. Seperti halnya membaca berbagai kutipan inspiratif yang berasal dari pengalaman berbagai tokoh maupun orang yang kita kenal untuk membantu memberikan motivasi dalam kehidupan kita.

Berikut 50 Kata-Kata Bijak Selebriti Indonesia pilihan KapanLagi.com yang bisa membantumu untuk berpikir lebih positif. Yuk cek di bawah ini.

1. Adam Jordan

Hidup memang ada pikiran tapi nggak usah banyak dipikirin lah. Katanya kalau orang banyak pikiran bakal banyak muncul penyakit. Jalanin aja. Rasa muda itu harus, tapi kalau umur itu kita nggak bisa dibendung, kalau semangat muda itu harus.

2. Audy Item

Kalau orang beranggapan saya gemuk lah, gendut lah, its my body! I'm fine dengan keadaan saya begini yang penting sehat. Kalau saya sehat saya bisa melakukan hal apa aja selama positif. Percuma badan bagus tapi isinya nyindir mulu.

3. Yuanita Christiani

Hidupmu akan jauh lebih bahagia dan tenang di saat kamu berdamai dengan dirimu sendiri. Terima kekuranganmu dan belajar ikhlas menerima keberhasilan orang lain. Maka hidupmu akan dirubah sepenuhnya oleh Tuhan.

4. Risty Tagor

Wanita merdeka adalah wanita yang bisa berdiri dengan kakinya sendiri. Wanita yang bisa melakukan apa yang dia inginkan.

5. Dewi Sandra

Yang pasti agama itu luas ya, dan kayaknya sampai nafas terakhir saya belum tentu menjadi ahli ya karena itu susah, tapi setidaknya saya mau belajar, saya terus mau memperbaiki diri saya terus mau jadi manusia yang jauh lebih baik.

6. Tommy Kurniawan

Ya dalam hidup ini kan kita bertemu dengan banyak orang lawan jenis. Kita ingin mengenal lebih jauh kan nggak ada salahnya. Jadi nggak mau berlama dalam situasi seperti kemarin saya pengin benar-benar melanjutkan hidup ke depan dengan lebih happy dengan penuh syukur dan menghadapi semuanya dengan ikhlas.

7. Shandy Aulia

Mengasihi di tengah perbedaan adalah sebuah keputusan. Tidak perlu menunggu segalanya sejalan untuk dapat saling mengasihi.

8. Tommy Kurniawan

Kalau kita terus melihat tipe (ideal) pasti nggak akan ada puasnya sebagai manusia. Kalau cantik pasti ada yang lebih cantik. Ya yang paling penting lihat agamanya.

9. Yana Zein

Kita harus menunjukkan kita kuat, demi anak anak, orangtua, kawan kawan.

10. Ari Wibowo

Bagi saya apapun yang kita lakukan, do it passionately. Dengan semangat tanpa melihat waktu tanpa perhitungan. Karena kalo sudah perhitungan jadinya bukan passion.

11. Rina Nose

Orang-orang yang mengalami kejadian buruk di hidupnya, akan lebih mudah melewati masa-masa sakit yang lain.

12. Kimberly Rider

(Mengutip Paulo Coelho) Ketika kita mencintai seseorang, kita selalu berusaha untuk menjadi lebih baik. Ketika ketika berusaha jadi lebih baik, semua di sekitar kita juga akan jadi lebih baik.

13. Irish Bella

Semangat dari dalam hati, bukan dari seseorang atau dari situasi.

14. Deddy Corbuzier

Memarahi anak karena mereka pelajaran jelek menjadikan kita orangtua bodoh. Memarahi hal yang si anak tidak suka akan mematikan proses kreativitas mereka. Biar saja mereka berkembang sesuai apa yang mereka bisa dan diciptakan. Ingat kita semua unik. Mengapa kita diperlakukan sama?

15. Nadine Chandrawinata

Intinya dalam hidup itu adalah apa yang kita butuhkan, bukan apa yang kita inginkan. Manusia memang cuma bisa berserah diri dan berusaha.

16. Bella Shofie

Mulutmu adalah harimaumu dan jempolmu adalah jerujimu.

17. Celine Evangelista

Lebih baik direndahkan karena kejujuran daripada dibanggakan dengan kemunafikan.

18. Aliando Syarif

Hidup gue aja belum bener ngapain gue ngurusin hidup orang?

19. Aurel Hermansyah

Apa yang orang lain pikirkan tentangku bukanlah urusanku.

20. Kaesang Pangarep

Fokus dan konsentrasi akan membantu mencapai tujuan kita.

21. Anggun C. Sasmi

Sebagai seorang wanita muslim yang bangga, modern dan berpikiran terbuka, saya menganggap bahwa dialog antar agama sangat penting untuk membuat dunia ini menjadi tempat yang lebih baik dan damai.

22. Mark Sungkar

Yang perlu kita sayangkan jika seseorang rela mengorbankan dirinya hanya untuk kenikmatan sesaat. Melupakan kenikmatan yang tidak terhitung besarnya yang sudah dimilikinya.

23. Aditya Gumay

Manusia itu abu-abu, nggak putih semua dan nggak hitam semua. Semua orang punya sisi gelapnya.

25. Vicky Prasetyo

Hidup itu kan selalu mengalami dinamika. Seseorang pasti diciptakan selalu dengan tidak kesempurnaan.

26. Abdee Slank

Kalau kita ingin Indonesia berubah, kita harus ikutan berubah, kita harus ikutan bantu Indonesia berubah.

27. Rinni Wulandari

Hargai semua orang yang berada di sampingmu dan jangan menghakimi orang-orang yang sudah meninggalkanmu.

28. Mikha Tambayong

Karena pendidikan sangat penting. Dia bisa membekali aku juga. Di dunia entertainment kita mau berapa lama, nggak ada pegangan. Lagipula aku enjoy belajar sambil kerja. Aku merasa itu proses hidup. Selagi bisa diseimbangin sama karir, kenapa nggak?

29. Raul Lemos

Kalau takut melangkah karena takut rugi, ya nggak akan meraih mimpi.

30. Nia Ramadhani

Kita mendapatkan penghasilan dari apa yang kita tanam, tapi kita hidup dari apa yang kita beri. Dan perasaan terindah yang bisa diberikan oleh seseorang adalah Cinta.

31. Adi Bing Slamet

Kita sadar semua akan kembali, akan berpulang, akan mati. Kita sebagai anak harus sholeh, itu aja. Pesan saya, yang masih punya orangtua, disayang aja orangtuanya. Nggak usah pakai modal, buat perilaku kalian tuh bahagiain orangtua.

32. Julia Perez

Main apapun kita harus cerdas jangan blo'on-blo'on amat, kalau itu sawah atau jalan raya atau misal sesuatu gara-gara bonus lu nyungsep. Game kan diciptakan buat orang cerdas.

33. Nikita Willy

Suka atau tidak, kegagalan adalah bagian dari hidup. Jika kamu tidak pernah gagal, maka kamu tak akan pernah belajar. Kita masih sangat muda, jadi jangan pernah menyerah dan biarkan pengalaman yang mengajarkanmu banyak hal baru. Seperti yang masih aku alami sekarang.

34. Bimbim Slank

Kadang kalau punya masalah cari penyelesaian buka Quran random. Percaya nggak percaya ada jawaban di situ. Coba deh, baca belajar terjemahannya, pasti ada jawaban.

35. Dian Pelangi

Pendapat orang kan beda-beda. Kita nggak bisa menyenangkan semua orang. Kita seperti ini sebaik apapun tetap ada yang nyalahin. Kita justru harus bisa menerima perbedaan itu meski ada yang kurang pas. Harus memaklumi. Kita harus menerima kritik yang membangun.

36. Melly Goeslaw

Tidak ada yang jelek dan yang bagus, Allah maha menghargai orang-orang yang mau belajar dan berusaha.

37. Rio Dewanto

Donor darah bisa tingkatkan rasa sosial kepada orang yang membutuhkan darah, terlepas dari urusan ras, suku, donor darah bisa menciptakan persaudaraan baru.

38. Paramitha Rusady

Apa yang saya lakukan sekarang adalah hasil dari proses pembelajaran yang kemarin-kemarin.

39. Jessica Iskandar

 

Kita harus selalu bersyukur, ikhlas dan belajar. Hidup adalah perjuangan, hidup adalah bagaimana kita menilai.

40. Shawn Adrian

Menang kalah itu nggak jadi masalah buat aku. Yang penting itu berani keluar dari zona nyaman

41. Olga Lydia

Pendidikan itu penting. Karena kalau logika kita baik, kita tak akan mudah ditipu. Karena sekolah itu melatih cara berpikir kita.

42. Lukman Sardi

Karena kalo cepat puas lo akan berhenti pada satu titik. Lo harus terus belajar dan mengamati. Gue berhenti ketika dipanggil Tuhan. Selama itu belum terjadi gue akan terus proses belajar.

43. Zaskia Gotik

Meletakkan kesalahan kepada orang lain atau mengira kesalahan orang lain memang mudah. Tetapi amat sukar untuk kita mengaku atau mengira kesalahan kita sendiri. Kita tidak senantiasa betul dan orang lain tidak senantiasa salah. Jika kita terlalu kerap menyalahkan, kita mesti bersedia untuk disalahkan. Karena jika kita selalu mencari kesalahan orang lain, orang lain juga akan senantiasa mencari kesalahan kita.

44. Momo Geisha

Menemukan jutaan teman itu bukan mukjizat. Mukjizat itu ketika kamu menemukan seorang teman yang akan tetap bersamamu di saat jutaan orang lain mencoba menjatuhkanmu.

45. Inul Daratista

Terkadang saudara kandung bisa jadi orang lain dan orang lain bisa menjadi saudara. Hanya kebaikan dan amalan yang ikhlas yang bisa mengarahkan jalan kita menjadi manusia yang berbudi pekerti.

46. Julia Perez

Kita mau style apapun kita mendekatkan diri kepada Allah. Kalau kita dekat sama Allah mau model kita apapun hal-hal seperi itu tidak akan masuk. Kita sepakat untuk hidup bersih dan memerangi narkoba.

47. Cici Faramida

Kecantikan wanita itu sangat penting, jadi harus dirawat. Tapi paling penting kecantikan hati, kita peduli dengan kesehatan dan juga saling berbagi dengan sesama bagi yang membutuhkan.

48. Aliando Syarief

Pekerjaan apapun yang kita pilih pasti ada dan penuh dengan risiko dan menjadi seorang entertain juga sangat berisiko. Difitnah, di-adu domba, dihujat, dihina, dilecehin, dijatuhin, diremehin dan banyak lagi. Tapi balik lagi semua itu kita yang memilih dan kita yang harus jalanin. Dan kita yang harus bersabar untuk menerima itu semua karena berhasilnya kita melewati itu semua. Sukses nggak akan ke mana walaupun kita juga tau kita cuma manusia biasa.

49. Baim Wong

Yang mempengaruhi hidup kita 50 persen ya lingkungan, sahabat. Misal kumpul dengan orang-orang yang akhlaknya baik, kita juga ikut baik.

50. Denny Sumargo

Makna ibu itu seperti firman Tuhan. Apapun yang dikatakan, harus dituruti. Karena saya sangat paham ibu itu wanita yang berhati baik, ingin anaknya jadi yang terbaik walau mungkin kadang dengan marah.

Dari urutan motivasi para artis di Indonesia diatas, mana nih yang paling menyentuh hati kalian?

Penulis: Novi Hardita Larasati

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

(kpl/mag)

REKOMENDASI
TRENDING