Anji - Rini Berencana Jenguk Sheila

Anji - Rini Berencana Jenguk Sheila Anji Drive

Kapanlagi.com - Kelahiran anak Sheila Marcia Joseph masih jadi pertanyaan besar siapa ayah biologisnya. Kabar yang berhembus ayah biologis Leticia Charlotte Agraciana Joseph adalah vokalis grup band Drive, Anji. Namun di beberapa kesempatan kekasih Rini Idol ini selalu membantah kabar tersebut. Tapi Anji tidak mengelak kalau mereka sempat dekat. Ditemui di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Kamis (25/2) kemari, Anji tidak banyak komentar. Ketika ditanya tentang Sheila, Anji langsung menjawab, "Gue tidak mau komentar soal itu, tentang Sheila Marcia. Kalau gue komentar soal ini, suka 'dibunuh'," ujar Anji. Selayaknya teman-teman Sheila yang lain, Anji berencana akan menjenguk Sheila dan bayinya. "Untuk kelahiran Sheila Marcia, gue ucapkan selamat, yang pasti gue akan jenguk dia sama Rini," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/bun)

Rekomendasi
Trending