Beristrikan Wanita Asal Kanada, Ini Cara Unik Randy Pangalila Ajari Bahasa Indonesia
Diterbitkan:
Randy Pangalila dan istri © KapanLagi.com®/Adrian Utama Putra
Kapanlagi.com - Pada 19 Januari 2019 aktor Randy Pangalila resmi menikahi kekasihnya. Wanita cantik bernama Chelsey Adrienne Frank itu adalah seorang warga negara asing, tepatnya berasal dari Kanada.
Bila sebelumnya berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris, kini Randy mulai membiasakan Chelsey berbahasa Indonesia. Cara yang diterapkan Randy ternyata cukup unik tetapi mampu membuat istrinya cepat belajar.
"Setiap berada di rumah, dalam seminggu gue sediain waktu satu atau dua hari untuk nggak ngomong pakai bahasa Inggris ke dia sama sekali," ucap Randy ditemui saat screening #MALAMJUMAT THE MOVIE di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Kamis malam (9/5/2019).
Advertisement
1. Harus Dipaksa
Tidak diajak bicara oleh Randy Pangalila dengan bahasa Inggris tentu akan membuat Chelsey kelabakan. Hal itulah yang membuat Randy yakin istrinya mau tak mau harus mempelajari dan memahaminya.
"Kalau dalam satu kalimat dia nggak ngerti, semisal 'Mau makan apa hari ini?' gue ucap pelan-pelan sampai dia paham. Jadi kadang-kadang emang harus dipaksa. Kalau nggak ngerti, otomatis dia berusaha untuk oke gimana kita (berdua) bisa ngomong," lanjut pria berusia 28 tahun ini.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Seperti Ajari Anak
Setelah beberapa lama menerapkan hari khusus Berbahasa Indonesia, Randy Pangalila merasakan sebuah progres. Sang istri mulai mengenal dan mengerti beberapa kata meski butuh waktu tak sebentar.
"Istri sekarang lagi belajar bahasa banget, harus diajari dan kayak bener-bener ngajarin anak sendiri," tuntasnya.
Â
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/abs/pit)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
