Kapanlagi.com - Verrell Bramasta kembali membuat konten acak-acak rumah di channel Youtube miliknya. Setelah Rizky Nazar, kini giliran rumah Al Ghazali lah yang ia kunjungi.
Ini adalah pertama kalinya Al menunjukkan rumahnya ke publik. Lantaran sudah bersahabat dekat dengan Verrell, ia pun membebaskan pria yang dikabarkan dekat dengan Ria Ricis itu untuk menggeledah isi kamarnya.
Tak disangka, di satu sudut, Verrell justru menemukan sebuah bingkai foto. Ia pun terpana ketika melihat Al yang masih menyimpan foto-foto Ahmad Dhani dan Maia Estianty saat masih bersama.
Melihat Verrell terpukau, Al pun menunjukkan beberapa foto lain yang masih ia simpan rapi dalam sebuah kotak. Meski tampak memudar, foto-foto yang dibanggakan oleh Al itu terlihat begitu menyentuh benak Verrell.
"Ya ampun ini bokap nyokap lo cuy?" tutur Verrell.
"Iya. Ini keren sih. Ini pas di Lebak Bulus," timpal Al.
Credit: Youtube/Verrell Bramasta
Meski ayah dan ibunya sudah lama berpisah namun Al masih tetap menyimpan potret kenangan mereka di rumahnya. Apalagi beberapa foto itu dijaga dengan sangat hati-hati oleh Al.
Tentu saja sikap Al itu membuat Verrell merasa sangat terharu. "Terharu gue dengernya," pungkas Verrell.
Advertisement
(kpl/tmd)
Editor: Tyssa Madelina