Cathy Sharon Doyan Anak Band?

Cathy Sharon Doyan Anak Band? Cathy Sharon

Kapanlagi.com - Lantaran bidang pekerjaannya yang selalu berhubungan dengan musik, presenter dalam program tangga lagu populer, maka kabar angin pun berhembus bahwa Cathy Sharon suka berada di antara anak band.Bahkan kini, Cathy dikabarkan tengah menjalin hubungan khusus. Namun semua kabar tersebut disanggah olehnya. Menurutnya kabar-kabar tersebut ada lantaran pekerjaan yang dilakoninya berdekatan dengan mereka (anak-anak band) sehingga wajar bila muncul rumor seperti itu."Tidaklah, toh sampai sekarang kan saya masih single. Kalau pun suka dikaitkan, kan bukan saya yang melakukannya. Tapi biarkan saja namanya juga sudah kerjaan saya," jelasnya ketika ditemui di Rumah Desa, Tebet, Jumat (5/3).Diakuinya pula karena sering menerima pekerjaan yang berkaitan dengan anak band maka muncul penilaian bahwa dirinya merupakan tipe wanita anak band. Namun kembali Cathy menampik seraya merendah."Saya hanya tipe cewek biasa yang bisa diterima di masyarakat biasa. Kalau pun sering dihubungkan bukan masalah saya," sambungnya. Ada juga anggapan bahwa dirinya cantik sehingga dijadikan model video klip oleh anak band. Ditanya demikian, Cathy hanya mengumbar senyum. "Saya tidak percaya karena banyak yang lebih cantik-cantik dari saya," pungkas perempuan berdarah Perancis yang ditemui di sela pembuatan video klip band Shafnat ini.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dka)

Rekomendasi
Trending