Charlie ST12 Pasrahkan Istri Pada Tuhan

Charlie ST12 Pasrahkan Istri Pada Tuhan Charlie ST12

Kapanlagi.com - ST12 memang saat ini sedang mempersiapkan diri untuk melakukan tur Asia. Tentu saja tur itu menyita cukup banyak waktu bagi mereka. Tapi, hal itu tidak menyurutkan niat Charlie, sang vokalis, untuk meninggalkan istrinya yang sedang hamil di rumah."Kalau istri nggak ikut," jawab Charlie saat disinggung mengenai hal tersebut ketika ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Sabtu (26/09). "Mereka (istri-istri personel ST12) stay di rumah kalau lagi hamil, udah hukumnya kayak gitu," lanjutnya.Dan rupanya, Charlie tak terlalu risau meninggalkan istrinya yang sedang hamil itu. Pasalnya, dia percaya sudah ada yang menjaganya."Ya percaya saja sama Tuhan dan pasti dia dijaga," pungkasnya.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/adt/npy)

Rekomendasi
Trending