Davina Tersisih Dari Dunia Model
Kapanlagi.com - Kejayaan Davina di dunia modeling rupanya mulai surut. Tawaran mulai jarang datang. Dan itu sudah dirasakan oleh Davina. Adanya bibit baru menjadikan Davina tersisih dari dunia yang telah membesarkan namanya itu. Untung kiprahnya di dunia akting tetap diperhitungkan. Ia dipercaya membintangi sinetron AL KAUTSAR. Sebuah sinetron religi dari Astro untuk menyambut bulan Ramadhan. "Ini sinetron kedua bersama Astro, yang pertama berjudul PEREMPUAN," ujar Davina, saat disambangi di Blowfish, Selasa (12/8). Dan lagi–lagi, ia dapat peran antagonis. Padahal ia ingin dapat peran yang lain. Harapannya ia bisa mengeksplorasi kemampuan aktingnya. "Tapi gak papa, kalau dapatnya masih seperti ini, jalani saja," tuturnya. Dunia akting dan model tentu tak beda jauh. Wajah baru dan segar biasanya akan dapat tempat utama. Dan untuk mengantisipasinya, Davina mengaku lagi siap–siap ngumpulin modal. "Buat bisnis," sahutnya.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ant/tri)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
