Deswita Maharani Janji Undang Wartawan Secara Terhormat
Deswita Maharani - Ferry Maryadi
Foto: Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Pasangan artis Deswita Maharani dan Ferry Maryadi masih tetap bungkam soal kabar pernikahan mereka. Wartawan yang menunggui keduanya saat syuting acara HITAM PUTIH pun harus mengelus dada karena tidak ada jawaban soal kejelasan hubungan keduanya. Pasangan ini pun menjanjikan informasi yang jelas dengan undangan yang lebih terhormat."Begini yah, teman-teman kan capek sudah malam begini, ngejar saya terus, saya juga capek nih ditanya-tanya terus jadi nanti saya akan mengundang kalian secara lebih terhormat lagi. Tidak seradak-seruduk seperti ini," ujar Deswita usai mengisi acara HITAM PUTIH di studio Hangar, Pancoran, Jakarta, Kamis (2/2) tengah malam.Deswita dan Ferry pun tak bisa menjanjikan kapan waktu mereka akan buka suara soal pernikahan. Namun Deswita mengatakan kalau akan ada waktu yang tepat untuk berbicara."Iya nanti namanya juga diundang, pokoknya tunggu saja undangan saya," ujarnya. Tapi besok benar akan meresmikan pernikahan? "Nanti ada waktunya saya bicara. Sudah yaah terima kasih. Assalamualaikum...," tambah Ferry sambil menggenggam senter yang diarahkan ke kamera wartawan lantas masuk ke mobilnya dengan plat B 323 FM.Ā Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
