Diduga Catherine Wilson 'Nge-Fly' Saat Tampil di Acara Andre dan Sule, Manajer Buka Suara
Diperbarui: Diterbitkan:

Catherine Wilson ©KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Video Catherine Wilson yang diduga sedang dalam pengaruh narkoba mendadak ramai disebar di media sosial. Dalam video tersebut, tampak Keket yang tak bisa diam dan menunjukkan ekspresi seoalah sedang 'tinggi' atau yang biasa disebut nge-fly.
Menanggapi beredarnya video tersebut, manajaer Keket, Reindhy akhirnya buka suara. Dihubungi oleh tim KapanLagi.com belum lama ini, Reindhy pun sangat menyayangkan dengan adanya video tersebut dan menjadi viral.
"Ini kan lagi proses secara hukum, saya sih liatnya agak sedikit miris lah nggak usah dishare lagi apapun itu kan ya, namanya manusia kan punya kekhilafan, kesalahan kalau misalkan diangkat lagi orang yang tadinya mau berubah kan, ya saya tahu Catherine orangnya gimana, jangan diangkat lagi lah kan, kayak menyakiti hati keluarga," kata Reindhy.
Advertisement
1. Jangan Disebarkan
Reindhy juga meminta kepada siapa pun untuk tak kembali menyebar video tersebut. Dan juga jangan terlalu dibesarkan, karena Catherine Wilson sendiri juga sudah meminta maaf.
"Kalau bisa sih jangan terlalu dibesarkan lah video itu, intinya adalah sekarang Cathrine sudah diproses dan sudah meminta maaf juga," ujarnya.
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
2. Gestur
Lebih lanjut, sebagai orang yang cukup dekat dengan Catherine Wilson, Reindhy mengungkapkan jika gaya seperti orang sedang tinggi itu memang gelagatnya.
"Dia tuh tipe orang yang kalau ngobrol nggak bisa diem jadi ya saya nggak tahu ya kalau dia gimana gimana, emang gelagat maksudnya gesturnya ya emang nggak bisa diem, ceria suka senyum," tukas Reindhy.
Sudah Baca yang Ini Belum?
Gerak-Geriknya Mencurigakan, Catherine Wilson Diduga Nge-Fly Saat Syuting Bareng Sule dan Andre Taulany
Kondisi dan Keluhan Catherine Wilson Selama Berada di Dalam Tahanan
Pernah Jadi Rekan Syuting, Komedian Ini Mengaku Pergoki dan Diajak Catherine Wilson Pakai Sabu
Ditangkap Karena Konsumsi Narkoba, Catherine Wilson Minta Maaf Pada Keluarga dan Masyarakat
Akui Dua Bulan Konsumsi Sabu, Catherine Wilson Minta Bantuan Sekuriti Untuk Membelikan
(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)
(kpl/irf/dwn)
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas