Dimas Seto - Dhini Aminarti Tinggal Tunggu Waktu
Dimas Seto
Kapanlagi.com - Pasangan selebriti Dimas Seto dan Dhini Aminarti terbilang punya hubungan yang adem-ayem. Selama pacaran, jarang ada gosip miring menerpa mereka. Dimas pun beranggapan saat ini yang paling penting menjalani semua fase-fase yang ada. Dan yang pasti siapa pun pasti menginginkan di ujung pacaran adalah pernikahan."Semua sudah ke arah situ. Untuk kapan itu belum pasti. Lihat aja tanggal mainnya nanti. Pokoknya kalau udah, pasti gue dan Dhini akan ngomong," katanya di sela acara HIFFEST di High/Scope, Cilandak, Jakarta, Sabtu (21/11) siang.Diakui Dimas, pertemuan antar keluarga memang sudah terjadi beberapa kali. Tapi sampai sejauh ini mereka belum membicarakan tanggal pernikahan. Lamaran nikah secara resmi pun belum ada."Kondisi orang tua kita dan kita itu beda. Kalau dulu pertemuan sekali itu lamaran, kalau sekarang sih wajar pertemuannya antar keluarga. Kalau gue lamaran, mana nggak ada cincinnya kan? Jika Dhini yang terbaik buat gue, Insya Allah akan ketemu nantinya," pungkas aktor yang merasa sudah yakin atas perasaannya terhadap sang kekasih.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
