Ditanya Soal Asmara, Paramitha Rusady Belum Mau Buka-bukaan
Diterbitkan:
Paramitha Rusady © KapanLagi.com®/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Pasca berpisah dari Nenad Bago, kisah asmara Paramitha Rusady memang nyaris tak terdengar. Sempat dikabarkan kembali menjalin hubungan dengan pria bule, namun pelantun Janjiku ini masih belum mau buka-bukaan soal kehidupan cintanya.
Begitu juga saat Paramitha ditemui di bilangan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (31/1). Wanita yang masih terlihat awet muda di usianya yang ke-50 tahun itu memilih untuk tidak membahasnya.
"Ah udah ah, yang lain aja haha. Ya kan seperti yang sudah pernah saya bilang, banyak hal di dalam hidup kita harus ciptakan kebahagiaan, bahwa bahagia itu dateng dari diri sendiri bukan dari orang lain. Setiap insan itu pengen ada pasangan hidup, itu wajar aja," ungkapnya.
Advertisement
Paramitha Rusady tak mau bahas soal kehidupan asmaranya © KapanLagi.com®/Budy Santoso"Kalau saya punya tambatan hati, itu wajar juga. Itu bisa jadi penyemangat, buat saya merawat kecantikan juga karena ada yang nyayangi, hal positif itu harus kita ambil," lanjut pemain film UNTUK ANGELINE ini.
Dalam mencari pasangan, Paramitha sebenarnya tidak memiliki kriteria tertentu. Asalkan cocok dan saling menyayangi. Mantan suami Gunawan ini juga menganggap cinta merupakan pemberian Tuhan.
"Oh enggak ada kriteria ini itu, aku lebih menghargai perasaan. Ketika ada kriteria-kriteria itu bukan kamus saya. Ketika saya ketemu orang, ada eye contact dan ada perasaan, itu cinta. Itu pemberian Tuhan. Cinta kan gak ada standar," pungkasnya.
Simak berita yang ini juga ya!
Ultah Mewah, Rina Herk Makin Lengket Dengan Rizky The Titan
Kisah Para Aktris Ini Jadi Bukti Pacaran Lama Tak Selamanya Jodoh
Selalu Mesra, Gerald Yohanes & Mezty Mez Jagonya Bikin #GeMez
Kedekatan Siti Badriah & Haydar, Persahabatan Rasa Pacaran
Sebuah Potongan Kue Ultah Pertama Rina Herk Untuk Rizky The Titan
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/far/mhr)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
