Hubungan Billy Syahputra dan Pacar Baru Dapat Restu Dari Orangtua
Diterbitkan:
Billy Syahputra dan Elvia dapat restu dari orangtua © KapanLagi.com/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Pasca putus dari Hilda Vitria, presenter kondang Billy Syahputra diketahui telah memiliki kekasih baru bernama Elvia Cerolline. Hubungan keduanya tampaknya sudah semakin serius bahkan adik Almarhum Olga Syahputra itu dikabarkan akan segera meminang kekasihnya.
Meski belum secara resmi memperkenalkan sang kekasih ke keluarganya, Billy mengaku kalau Elvia sempat mengirimi kedua orangtuanya bingkisan saat Lebaran kemarin. Tak ayal, kiriman dari Elvia membuat hati orangtuanya senang bukan main.
"Satu hari sebelum Lebaran, bapak sama mama dikasih parcel sama El. Parcelnya gede banget dan senang sekali bapak mama. Kata mereka, El perhatian," ujar Billy Syahputra, saat ditemui di gedung Trans TV, Jakarta Selatan, Selasa (11/6/2019).
Advertisement
1. Lampu Hijau
Melihat perhatian dari Elvia ke keluarganya, Billy tak menampik kalau ayah dan ibu sudah memberikan restu. Namun diakui olehnya, setiap ia menjalin hubungan dengan siapapun, keluarganya tetap mendukung.
"Kalau gue lagi berpasangan sama siapapun orangtua selalu mendukung, selalu support, siapapun pasangannya selagi gue bahagia, intinya itu aja sih," jelasnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Pernah Kunjungi Makam Olga
Lebih lanjut, Billy juga menyebut kalau kekasihnya itu sempat beberapa kali ziarah ke makam kakaknya. Tentu saja hal itu membuat hatinya trenyuh luar biasa.
"El sudah pernah ke makam almarhum Olga," jawabnya singkat.
Â
Yuk Baca Juga:
Raffi Ahmad Bagikan THR ke Keluarga Olga, Billy Syahputra: Jangan Dinilai Nominalnya
Bakal Segera Lamar Sang Kekasih, Billy Syahputra Masih Rahasiakan Tanggalnya
Tidak Hanya Programnya, Sederet Artis Pesbukers ini Juga Disorot MUI
Baru Pindah, Rumah Iis Dahlia Seharga 17 Miliar?
Hilda Vitria Akui Jika Menikah Dengan Kriss Hatta, Ini Komentar Billy Syahputra
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/far/tmd)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
