Ibunda Meninggal Dunia, Pinkan Mambo Ungkap Cinta dan Salam Perpisahan Penuh Haru

Ibunda Meninggal Dunia, Pinkan Mambo Ungkap Cinta dan Salam Perpisahan Penuh Haru
Pinkan Mambo © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Dunia hiburan kembali diselimuti duka. Kali ini kabar duka datang dari penyanyi Pinkan Mambo. Ibundanya meninggal dunia. Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Pinkan pada Jumat (9/10).

Wanita bersuara khas itu mengunggah foto sebuah karangan bunga bertuliskan 'Turut Berduka Cita'. Ia menuliskan salam perpisahan disertai ungkapan cinta yang mengharukan.

1. Ungkap Salam Perpisahan

© instagram.com/pinkan_mambo

"Selamat jalan mama tersayang. Aku sayang mama. Mama pasti bangga liat aku berkarir semua ajaran mama membuat aku sukses. Tuhan melindungi mama selalu. I love u selamanya," tulis wanita 39 tahun ini.

Redaksi Kapanlagi turut berduka atas meninggalnya ibunda Pinkan Mambo. Semoga mendiang mendapat kemuliaan di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan penghiburan.

 

(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)

Rekomendasi
Trending