Imam S Arifin: Aku Ada di Pihak Yang Benar

Imam S Arifin: Aku Ada di Pihak Yang Benar Imam S Arifin

Kapanlagi.com - Ketika ditangkap untuk kedua kalinya berkaitan dengan kepemilikan narkoba, Imam S Arifin mengaku hanya bisa pasrah. Pasalnya, dia yang mengaku tidak ikut memiliki barang bukti yang ditemukan di dalam mobilnya itu yakin kebenaran akan segera terungkap.

"Insya Allah (keterangan saksi) tidak memberatkan. Itu kan barang bukan punyaku. Kalau yang masalah bong kan kosong, tidak ada isinya. Itu aku akuin punyaku. Aku nggak merasa diperdaya, kalau yang namanya dijebak itu nggak lah. Aku kalau berkawan itu murni. Kalau ada kawan itu minta tolong ya aku bantu. Cuma kalau pada waktu itu ya memang inilah yang dinamakan mimpi jadi kenyataan," terang Imam ketika ditemui selepas persidangan di PN Jakpus, Kamis (30/09) kemarin.

Kebenaran itu datangnya dari Allah, apapun ceritanya aku akan cerita apa adanya.
Imam S Arifin

Rupanya, sebelum tertangkap, Imam sempat bermimpi ditangkap oleh Polisi. Dan mimpi itu terasa begitu nyata meski Imam tak berpikir memang akan kejadian seperti itu.

"Sebelum aku kena tangkep di Medan, aku sudah mimpi. Mimpi ditangkep. Jelas sekali mimpinya. Jam 11 siang aku bangun, ngerokok, makan roti, habis itu lanjut tidur lagi. Nyambung lagi mimpinya. Ya, ini kenyataannya," kisahnya.

Dan sepertinya memang Imam sudah benar-benar pasrah dan ikhlas menjalani apa yang harus dijalaninya. Lagipula, dia yakin kebenaran akan segera terungkap.

"Nggak masalah karena sudah ada pengakuan dari Polisi Cempaka Putih. Cuma saksi ada yang lupa cerita. Begitu malam itu dapat barangnya, langsung dicari pakai mobilku, jadi aku nggak tahu kalau barang itu ketinggalan di mobilku karena aku nggak terlalu perhatian dengan mobil. Waktu mau digeledah, karena aku tidak merasa punya, ya silahkan saja. Bongkar mobil pun silahkan saja, nggak tahunya kedapatan itu. Dalam kasus ini aku yakin aku ada di pihak yang benar. Kebenaran itu datangnya dari Allah, apapun ceritanya aku akan cerita apa adanya," pungkasnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/npy)

Rekomendasi
Trending