Ini Cara Oki Setiana Dewi 'Buktikan' Kebenaran Hasil USG Janinnya
Oki Setiana Dewi © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Usia kehamilan artis religi, Oki Setiana Dewi sudah memasuki usia enam bulan. Sesuai hasil USG, janin di dalam rahimnya berjenis kelamin perempuan. Sang janin sudah mulai menendang-nendang, saat diajak berbicara.
"Sudah nendang ya, kencang banget. Seru lah. Kalau hamil 1-3 bulan itu nggak terasa ya, di perut suka gerak, lucu, suka ketawa sendiri," ungkap Oki Setiana Dewi saat ditemui di acara gathering SOSD (Sahabat Oki Setiana Dewi) di Sushi Miyabi, Kebayoran, Jakarta Selatan, Minggu (17/8).
Kendati hasil USG menunjukkan sang janin berjenis kelamin perempuan, Oki mengaku tetap menyiapkan nama laki-laki juga. Suami Oki, Ory Vitrio De Janeiro atau Rio mengaku pasrah dengan pemberian Sang Maha Pencipta.
"Syukur alhamdulillah, mau perempuan atau laki-laki, saya terserah, sudah siapkan nama perempuan dan laki-laki," kata Rio.
Oki Setiana Dewi - Ory Vitrio De Janeiro © KapanLagi.comNamun sekadar coba-coba, nama-nama itupun digunakan untuk memanggil sang janin yang masih di dalam perut. Entah benar atau salah, saat dipanggil dengan nama perempuan, sang janin bergerak-gerak.
"Kalau lagi pegang perut, terus manggil nama Mariam biasanya dia nendang, tidak seperti kalau elus perut sambil memanggil nama Ibrahim," kata Rio.
Hal itu juga dibenarkan oleh Oki. Seolah panggilan itu, membenarkan kalau janinnya berjenis kelamin perempuan. "Kalau biasanya malam suka bercanda. Kalau panggil Mariam nendang, kalau Ibrahim nggak nendang, eh yang tendang Mariam," katanya.
Baca Juga:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
