Julia Perez Nikah Tunggu Restu Sang Mama
Julia Perez
Kapanlagi.com - Artis Julia Perez bersyukur pacarnya, Gaston Castano, bisa kembali mendapatkan pekerjaan. Pria asal Argentina itu dikontrak oleh PSMS Medan selama 11 bulan untuk musim kompetisi di divisi utama tahun ini."Bersyukur akhirnya Gaston bekerja lagi dan mendapatkan uang lagi. Dia memang sangat berharap sekali bisa bermain lagi dengan menjadi pemain bola yang profesional," ungkap Julia Perez saat dihubungi Senin (6/12)."Dia ingin mendapatkan uang dan ditabung, memang ada rencana mau ke arah sana (menikah). Saya juga saat ini nggak mau membebani dia dengan menargetkan apa-apa untuk menikah atau apalah, kan teman-teman juga tahu saya sedang menunggu restu dari orang tua," ungkapnya.Jupe, demikian biasa dipanggil, juga mengaku sudah merencanakan pra wedding, tapi untuk menikah tinggal menunggu waktu yang tepat. Selain menunggu 'niat baik' Gaston, mantan istri Damien Perez ini menunggu izin dari orang tuanya."Saya tetap masih menunggu lampu hijau dari mama saya, mau membuka hati ibu saya. Saya mau direstui oleh mama saya agar pernikahan saya dengan Gaston bisa langgeng," ungkapnya.Gaston lagi nabung saja sekarang, dia bilang mau nabung buat nikah. Saya siap digolin sama Gaston," sambungnya sambil tertawa. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
