Julia Perez Urus Konflik Kontrak Gaston - PSMS Medan
Julia Perez
Kapanlagi.com - Meski telah mengaku mengakhiri hubungan dengan Gaston Castano, artis Julia PerezĀ masih bersahabat baik dengan pesepak bola asal Argentina itu. Bahkan janda Damien PerezĀ itu sedang menyelesaikan konflik kontrak antara Gaston dengan PSMS Medan, tempatnya dikontrak sebelumnya.
"Saya lagi ngurusin Gaston, karena lagi bermasalah dengan eks klub sepak bolanya PSMS Medan yang belum memenuhi hak Gaston. GastonĀ minta aku untuk urusin ini, karena nggak ada solusi," ungkap Julia PerezĀ ditemui di RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (9/5/2012)
"Padahal sudah diturunin dari 3 bulan, ya sudah 2 bulan aja deh. Dari uang tiket, rumah sudah dilunasin saja. Kirain ke sana cuma tinggal tanda tangan doang, ternyata tidak, nggak tahunya malah dipersulit lagi, dia di sini kan sendiri, kasihan," sambungnya.
JupeĀ mengaku bertemu GastonĀ khusus mengurus persoalan kontrak kerja. Tidak lama pertemuan tersebut berlangsung, dan segera kembali ke Jakarta untuk menyelesaikan pekerjaannya yang lain.
"Pure buat itu saja aku langsung pulang, jadi untuk urusin kontrak aja. Oh ya aku juga ngomongin umroh, dia kan belum tahu artinya umroh," ungkap Julia Perez.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
