Khrisna Mukti Bebas, Christie Chasslam 'Berbunga-Bunga'
Christie Chasslam
Kapanlagi.com - Siapa yang tak senang jika dapat kembali berdampingan dengan sang kekasih. Hal itu juga yang kini sedang dirasakan oleh Christie Chasslam saat mengetahui kekasihnya, Khrisna Mukti ditangguhkan penahanannya. Christie pun mengaku ikut menjemput sang pacar ke Kendari."Aku memang sengaja untuk menjemput Khrisna. Rasanya memang tak terhingga senang. Siapa sih yang nggak senang pacarnya bebas," kata Christie kepada Kapanlagi.com, Kamis (16/7).Setelah Khrisna bebas sementara, Christie ternyata mengaku belum bisa berkata apa-apa soal rencana ke depannya bersama sang belahan hati, termasuk soal rencana pernikahannya."Soal pernikahan aku nggak berani ngomong dulu. Soalnya, takut seperti sekarang jadinya seperti ini," ujar Christie.Selanjutnya, Christie juga mengungkapkan harapannya terhadap masalah hukum yang sedang menimpa sang kekasih."Harapannya sidang berjalan dengan lancar. Pokoknya sore ini kita sudah sampe di Jakarta," tandasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mai/bar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
