Melanie Subono Jadi Penyiar dan Tempat Curhat
Melanie Subono: @KapanLagi.com®/Hendra Gunawan
Kapanlagi.com - Selebriti Melanie Subono sudah lama dikenal sebagai penyanyi dan pemerhati masalah wanita. Tetapi sebagai seorang penyiar dan motivator, itu baru dimulainya. Wanita yang juga menulis buku tersebut merasa optimis dengan program yang dikerjakannya di V Radio, Jakarta.
"Radio satu ini, bedanya mungkin yang gue pengen jalanin, kalo acara lain punya template. Dua minggu sekali, ada bintang tamu. Satu jam diserahin ke gue, nggak terpatok apapun. Orang bisa terbuka dengan gue dan gue secara terbuka menerima siapapun," jelas Melanie mengenai kesibukan terbarunya itu.
"Di sini kasarnya terbuka, dibebasin. Bukan vulgar, tapi semua orang pasti punya masalah. Orang bisa curhat apa aja, nggak hanya cewek, cowok juga bisa. Gue rasa orang-orang seperti itu yang butuh dorongan, motivasi," ujar wanita penggemar tato ini.
Melanie menambahkan, pendengar bisa melempar tema mingguan. Walaupun baru pertama kali, ia mengaku tak gentar dengan Komisi Penyiaran. Putri Adrie Subono ini pun menceritakan, program radio ini merupakan terusan dari proyeknya menulis buku.
"Pas udah bikin buku, bilang pengen bikin suatu program. Pas gue ngomong ke radio, ada orang tv bilang kenapa nggak ke tv sekalian, kan lumayan. Tapi gue nggak menargetkan harus tv. Bukannya ngikutin, emang gitu jalannya," tutur Melanie yang juga sedang sibuk mempersiapkan single daur ulang dan naskah buku berikutnya.
Barangkali ada yang mau curhat dengan Melanie Subono?
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/rea)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
