Persiapan Nikah Soraya Larasati - Doni Amaldi Sudah 60%

Persiapan Nikah Soraya Larasati - Doni Amaldi Sudah 60% Doni Amaldi - Soraya Larasati

Kapanlagi.com - Masih sekitar tiga bulan lagi, artis Soraya Larasati akan melangsungkan pernikahannya dengan Doni Amaldi. Sejumlah persiapan sudah dijalaninya, meski untuk tanggal masih menunggu kepastian gedung, tempatnya menggelar resepsi.
"Persiapan sudah, gedung, baju, foto prewed juga bagian dari persiapan, catering. Dua bulan persiapan sudah lebih dari 50 persen lah. Kebetulan keinginan kita dibebaskan sama orang tua, mereka tidak terlalu ikut campur cuma ACC di akhir saja. Intinya kita juga ingin nyenengin orang tua, makanya kita melakukan ini," ungkap Soraya Larasati.
Soraya dan Doni yang ditemui di lokasi pre wedding di Komplek Pelabuhan Sunda Kelapa, Gedung Batavia Marina, Jl. Baruna Raya No. 09, Jakarta Utara, Rabu (4/4/2012) mengungkapkan, meski persiapan pernikahannya dibantu oleh Wedding Organizer (WO), dirinya tetap ikut kerja. "WO ada tapi kita turun tangan sendiri," tegasnya.
Soraya hari itu, melakukan foto pre wedding kebaya dan bridal. Mereka berusaha menggabungkan antara kebaya Indonesia dengan unsur kolonial yang disesuaikan dengan konsep pernikahan. Mereka berharap pernikahannya bisa berjalan lancar dan tetap menjaga kesakralan.
"Undangan kita nggak banyak, karena kita memang pengennya teman dekat saja sama keluarga. Kita cuma ngundang 500 undangan. Kita ingin kesakralannya terasa. Pas resepsi kita juga nggak ngundang banyak-banyak, biar nggak terlalu capek juga dan kekeluargaannya juga dapat," terangnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending