Saat Artis di Bilik Suara

Kapanlagi.com - Kegiatan artis pada hari pemungutan suara pemilihan umum tentu tak jauh beda dengan warga umumnya. Pasangan kekasih Tessa Kaunang dan Verry Afrizal, misalnya. Mereka pergi bareng bersama keluarga Tessa ke tempat pemungutan suara (TPS) di dekat rumahnya di kawasan Jatipadang, Pasarminggu, Jakarta Selatan, untuk mencoblos partai dan calon anggota legislatif pilihannya.

Seperti halnya Tessa dan Verry, kegiatan pemain sinetron Teuku Zacky juga tak jauh dari TPS, hari itu. Ia mencoblos di bilik suara di dekat rumahnya di bilangan Tebet, Jaksel. Namun, berbeda dengan Tessa, Verry dan Zacky mengaku sempat bingung saat berada dalam TPS. Maklum, baru kali ini mereka menggunakan hak suara dalam pemilu. "Merasa bingung karena banyak partai," kata Verry.

Verry dan Zacky boleh saja bingung. Namun bukan berarti mereka merelakan suaranya kepada orang yang salah. Atas dasar itulah, mereka berharap pemimpin yang terpilih nanti lebih baik dan bisa mensejahterakan rakyat. "Pemimpin yang terpilih harus jujur dan tahu betul masyarakat yang dipimpin seperti apa," ujar Zacky.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(scr/erl)

Rekomendasi
Trending