Sederet Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos, 12 Tahun Berumah Tangga Kian Harmonis - Bak Masih Pacaran

Sederet Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos, 12 Tahun Berumah Tangga Kian Harmonis - Bak Masih Pacaran
Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Kapanlagi.com - Kehidupan rumah tangga selebritas memang kerap mencuri perhatian publik, tak terkecuali dengan rumah tangga Krisdayanti dan Raul Lemos. Sudah 12 tahun bersama, keluarga mereka pun terlihat kian harmonis.

Baru-baru ini, Krisdayanti mengunggah foto throwback bersama sang suami. Pada pose mesra tersebut, keduanya malah terlihat bak masih pacaran. Meski usianya tak lagi muda, fisik Krisdayanti dan Raul Lemos tetap terlihat bugar.

Nah, seperti apa potret kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos yang sudah 12 tahun berumah tangga? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini.

1. Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos

Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Selain perjalanan karier, kisah cinta Krisdayanti bisa dibilang selalu berhasil mencuri perhatian. Terutama saat kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos terekspos ke media sosial. Bahkan, sejak sebelum menikah, hubungannya dengan pria asal Timor Leste itu sudah banyak jadi sorotan. Setelah dua tahun bercerai dengan Anang Hermansyah, Krisdayanti pun mantap untuk menikah dengan Raul Lemos.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. 12 Tahun Berumah Tangga

Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Menikah pada 2011 silam, kini Krisdayanti dan Raul Lemos terhitung sudah hampir 12 tahun berumah tangga. Meski sempat diterpa isu tidak sedap mengenai perselingkuhan saat Krisdayanti masih berstatus istri Anang Hermansyah, keduanya tetap melaju bersama dalam menjalani kehidupan pernikahan. Beberapa waktu yang lalu, keluarga Krisdayanti juga sempat dikabarkan berseteru dengan Aurel dan Azriel Hermansyah. Namun, hubungan mereka kini sudah kembali rukun dan hangat.

3. Kian Harmonis

Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos Bareng Ameena (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Setelah melalui berbagai lika-liku kehidupan keluarga, kini Krisdayanti dan Raul Lemos terlihat kian harmonis. Apalagi, keduanya juga sudah punya cucu dari Aurel Hermansyah yang menikah dengan Atta Halilintar. Kebahagiaan mereka pun makin lengkap. Baik Krisdayanti maupun Raul Lemos juga kerap membagikan momen kebersamaan dengan Ameena melalui Instagram.

4. Bak Masih Pacaran

Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Baru-baru ini, Krisdayanti membagikan potret kemesraannya dengan sang suami. Pada foto throwback itu, mereka terlihat bahagia bak masih pacaran saat pose berdua. Kiriman tersebut langsung diserbu oleh netizen yang memuji dan mendoakan kebaikan bagi keduanya.

"Malam Kamis jangan lupa senyum yang paling manis #throwback," caption Krisdayanti.

5. Sama-Sama Awet Muda

Potret Kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Saat ini, Krisdayanti berusia 47 tahun dan Raul Lemos akan segera berusia 53 tahun. Keduanya memang sudah tak bisa dibilang muda. Meski begitu, wajah dan fisiknya masih begitu segar. Tak heran jika pasangan yang sudah jadi kakek dan nenek itu kerap mendapatkan pujian.

6. Bahagia Bareng Keluarga

Potret Keluarga Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Setelah menikah dengan Raul Lemos, Krisdayanti melahirkan dua kali. Kehadiran dua anaknya, Ariannha Amora Lemos dan Kellen Alexander Lemos pun membuat kebahagiaan mereka makin lengkap. Keluarga ini pun cukup sering melakukan sesi foto bersama dengan busana yang kompak. Salah satunya saat momen tahun baru 2023 lalu.

"I wish you and your family a happy and healthy new year," tulis Krisdayanti sebagai caption.

7. Dua Anak Sudah Beranjak Remaja

Potret Keluarga Krisdayanti dan Raul Lemos (Credit: Instagram/krisdayantilemos)

Ariannha Amora Lemos yang lahir pada 5 September 2011 kini sudah berusia 11 tahun. Sementara adiknya, Kellen Alexander Lemos yang lahir pada 12 Desember 2012 sudah berusia 10 tahun. Kini, dua anak Krisdayanti dan Raul Lemos bisa dikatakan sudah beranjak remaja. Bahkan, Amora di usia belia ini sudah menunjukkan bakatnya dalam mengikuti jejak sang ibu sebagai penyanyi.

Nah, KLovers, itulah sederet kemesraan Krisdayanti dan Raul Lemos yang sudah 12 tahun berumah tangga kian harmonis bak masih pacaran.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending