Sheza Idris Ditarget Ibunda Punya Anak Tahun Depan
Sheza Idris
Kapanlagi.com - Setelah memiliki cucu dari Shezy Idris, sang mamah Shirley Daisy IdrisĀ ingin juga memiliki cucu dari Sheza Idris. Ia menargetkan Lebaran tahun depan, dirinya telah memiliki cucu dari pemain film POCONG MANDI GOYANG PINGGULĀ tersebut.
Seperti diketahui, ShezyĀ baru saja melahirkan seorang putra dari pernikahannya dengan Krishna Adhyata PratamaĀ atau AkizĀ yang diberi Kayana Ridzky WirasendjajaĀ pada 21 Juni 2013. KayanaĀ adalah cucu pertama dari Shirley.
"Mudah-mudahan Lebaran tahun depan masih bisa dikasih waktu kumpul keluarga lagi dan ada satu lagi cucu dari Sheza," ungkap ShirleyĀ saat ditemui di kediamannya kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Jum'at (9/8).
Ibu tiga anak itu pun mengaku sempat menanyakan kepada kekasih ShezaĀ soal pernikahannya. Namun, kekasih ShezaĀ tersebut belum mau terburu-buru.
Keluarga besar Sheza Idris."Saya sih udah nanya ke dia (pacar Sheza),"kapan nih?". Tapi dia bilang mau kerja dulu tante," jelasnya.
Ditemui di tempat yang sama, ShezaĀ mengaku tak punya target untuk menikah. Menurutnya, sebelum menikah dirinya ingin menjalani dulu masa pacarannya.
"Pengen puas-puasin dulu pacaran. Nanti kalau udah baru deh. Ya jalanin aja," pungkas Sheza.
Masih Dipenjara, 4 Seleb Ini Terpaksa Lebaran di Balik Jeruji Besi
Bebas Dari Tahanan, Angelina Sondakh Bakal Dinikahi Brotoseno?
Anak Angelina Sondakh Panggil Brotoseno 'Papah'
Kangen Angelina Sondakh, Brotoseno Buru-Buru Masuk Rutan
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
