Fenita - Arie Untung Kompak Jadi Host Ultah ANTV

Fenita - Arie Untung Kompak Jadi Host Ultah ANTV Arie Untung - Fenita Foto: Acat

Kapanlagi.com - Boleh jadi presenter adalah pekerjaan yang biasa dilakukan Fenita dan Arie Untung. Tapi, kalau keduanya harus nge-host bersama, apa jadinya?
Malam puncak ulang tahun ke-19 Antv yang bertema SAMUDRA KARYA XIX ANTV yang akan disiarkan secara live dari Mata Elang Internasional Stadium (MEIS), Ancol pada Jumat (30/3) pukul 19.00 WIB akan menjadi moment penting dalam hidup pasangan artis Ari Untung dan Fenita. Pasalnya, pasangan suami istri ini akan memandu acara besar secara live.
"Untuk acara besar sih baru ini. Waktu talk show dan off air sih sering. Acara besar live baru sekarang," ujar Arie saat ditemui di studio Epicentrum ANTV, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (25/3).
Pekerjaan ini pun dirasa mengasyikkan bagi keduanya. Pasalnya, keduanya tak perlu lagi membangun chemistry dengan kekompakan mereka. "Enak nyari chemistry. Jadi kalo bawain acara udah tek tok. Dia ngomong apa aku ngomong apa udah tau. Nggak perlu belajar lagi," ujar Fenita sambil tertawa yang langsung disambut oleh komentar Arie.
"Iya enaknya gitu. Nggak enaknya kalo ada masalah di rumah jadi kebawa. Problem berantem di rumah kebawa pas syuting. Pernah waktu lagi syuting apa gitu, pas lagi ada berantem di rumah. Pas syuting bete aja liatnya. Kalo sama orang lain kan nggak perlu begitu," akunya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/mae)

Rekomendasi
Trending