Belum Terbit, Novel 'ROMANTIKA SANG JENDERAL' Siap Difilmkan
Jayanthi Mandasari - Vonny Sumlang/©KapanLagi.com®/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Sebuah novel berjudul ROMANTIKA SANG JENDERALÂ karya Lusiana akan dibuatkan film. Menariknya, novel yang mengangkat kisah perjalanan hidup seorang jenderal di Bali dalam berkarier hingga menggapai kesuksesan belum dirilis hingga sekarang.
"Bersama rekan akan segera menerbitkan novel bejudul Romantika Sang Jenderal. Novel tersebut nantinya akan difilmkan setelah terbit dan beredar luas nanti," ujar Lusiana saat ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat baru-baru ini.
Kisah sang jenderal membuat Lusi optimis novelnya itu akan mendapat respon positif dan menjadi novel best seller. "Saya ingin menumbuhkan motivasi bagi kalangan pemuda agar bisa menjadikan teladan dari kisah karena perjuangannya dalam mengejar cita-cita," kata Lusi.
Vonny Sumlang, salah satu pengisi soundtrack ROMANTIKA SANG JENDERAL/©KapanLagi.com®/Budy SantosoMeski belum ketahuan akan menjadi bestseller atau tidak, novel itu ternyata sudah siap difilmkan. Tapi Lusi belum mau membuka siapa yang akan memerankan sosok jenderal tersebut.
"Iya novel ini belum dirilis, masih ada beberapa revisi, tapi sudah 90%. Kami optimis novel ini akan best seller," pungkas Lusi yang diamini oleh Anwar Fuadi.
Dalam acara tersebut juga diluncurkan album soundtrack (OST) untuk film ROMANTIKA SANG JENDERAL yang berjudul Music of My Heart yang diisi oleh penyanyi lintas genre seperti Agus Wisman, Lita Zen, Vonny Sumlang, Paramitha Rusady, Iis Sugianto, Jayanthi Mandasari, Clarice Cutie, Paundrakarna feat Andrini, Glamendy dan Karina Pramana.
Jangan Lewatkan
Intip Film Indonesia Wajib Tonton di Bulan Desember Ceria
Beda! 'TERJEBAK NOSTALGIA' Nggak Syuting Colongan di New York
Gara-Gara 'NEGERI VAN ORANJE', Raditya Dika Kangen Belanda
Dapat Peran Sama, Amel Carla Tak Sabar Tunggu Perilisan 2 Filmnya
Saat SMA Ngefans, Kini Elvira Devinamira Main Bareng Raditya Dika
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/tch)
Fitrah Ardiyanti
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
