'Tetralogi 4 Musim' Ilana Tan Segera Diboyong ke Layar Lebar
Diterbitkan:
Beberapa buku Ilana Tan/©gramediapustakautama.com
Kapanlagi.com - Nama Ilana Tan tentu bukan hal asing di ranah perbukuan Indonesia. Ia merupakan penulis misterius andalan penerbit Gramedia Pustaka Utama yang karya-karyanya selalu laris bak kacang goreng. Bahkan, dicetak ulang hingga puluhan kali. Melihat fenomena tersebut rumah produksi Maxima Pictures tergerak mengadaptasi novel Ilana Tan ke layar lebar. Tak tanggung-tanggung, tidak hanya satu, tapi sekaligus empat novel yang tergabung dalam seri Tetralogi 4 Musim diboyong dalam bentuk audio visual . Seperti diketahui, nama Ilana Tan mulai dikenal publik setelah menulis novel debutnya bertajuk Summer In Seoul. Semenjak itu secara berkala ia merilis tiga novel lanjutan berjudul Autumn In Paris, Winter In Tokyo dan Spring In London yang menduduki rak-rak best seller di semua toko buku seluruh Indonesia.
Jangan Lewatkan
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/abs/tch)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
