Kocaknya Tokoh Utama 'GUARDIANS OF THE GALAXY' Ini
dok. Marvel
Kapanlagi.com - GUARDIANS OF THE GALAXYÂ bakal menjadi film yang menutup rangkaian film musim panas di Amerika Serikat. Film superhero satu ini dinilai unik sebab menghadirkan tim superhero yang eksentrik, yakni sekumpulan kriminal luar angkasa.Â
Dalam teaser terbaru filmnya, Marvel memfokuskan diri kepada tokoh utama dari flm tersebut yang bernama Peter Quill (Chris Pratt). Pria kikuk yang menyebut dirinya Star Lord ini adalah tokoh yang unik. Ia keren tapi di saat yang sama juga kikuk.
Teaser baru ini memperlihatkan Star Lord yang berusaha mencuri orb dari sebuah kuil. Sayang usahanya itu dicegah oleh Korath (Djimon Hounsou). Intip saja kelucuan yang ditunjukkannya dalam klip berikut ini.
Penokohan tak biasa dari tokoh-tokoh GUARDIANS OF THE GALAXYÂ inilah yang membuat film superhero ini berbeda dari tim superhero seperti THE AVENGERSÂ dan FANTASTIC FOUR. Dari banyak trailer yang sudah disebar. Film ini dijamin menyajikan banyak kelucuan lainnya.
GUARDIANS OF THE GALAXY juga dibintangi oleh Zoe Saldana, Dave Bautista, Lee Pace, Karen Gillan, Glenn Close, Benicio Del Toro, dan John C. Reilly. Sedangkan dua nama tenar Bradley Cooper dan Vin Diesel akan turut menyumbangkan suara.
Saksikan filmnya pada 1 Agustus mendatang.
Ngobrol Film Bareng KapanLagi.com®
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
Berita Foto
(col/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
