18 Tahun Menikah, Melanie Griffith Gugat Cerai Antonio Banderas
Diperbarui: Diterbitkan:
Melanie dan Antonio
@ KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Kabar mengejutkan kini datang dari Antonio Banderas dan Melanie Griffith. Setelah 18 tahun menikah, akhirnya Melanie memutuskan untuk menggugat cerai suaminya.
Gugatan cerai itu sendiri telah dilayangkan ke pengadilan, namun tidak disebutkan kapan tepatnya dokumen itu sampai ke meja hijau. Dalam dokumen, tertulis bahwa alasan perceraian mereka adalah adanya perbedaan yang tak bisa disatukan.
Dalam gugatannya, Melanie menuntut tunjangan gono-gini untuk dirinya dan anak semata wayang mereka, Stella Banderas. Selain itu, dia juga menuntut pembagian hak asuh atas putri yang kini berusia 17 tahun itu.
Melanie dan Antonio @ aceshowbiz.com
Melanie telah menunjuk pengacara Laura Wasser untuk mewakilinya di pengadilan nanti. Namun hingga berita ini ditulis, Antonio masih belum memberikan tanggapan apapun.
Pasangan ini menikah sejak tahun 1996, dan berbagi banyak sekali aset di Amerika dan Spanyol. Tidak heran jika muncul kabar bahwa mereka mengalami konflik dan kendala saat pembagian harta.
Pernikahan ini memang bukan yang pertama bagi Antonio dan Melanie. Sebelumnya, Antonio sempat delapan tahun menikah dengan Ana Leza, sedangkan Melanie sebelumnya menikah dengan Don Johnson dan Steven Bauer.
Jangan Lewatkan!!!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(ace/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
