Bisnis Butik, Iranty Purnamasari Serasa Punya Bayi

Bisnis Butik, Iranty Purnamasari Serasa Punya Bayi Iranty Purnamasari foto: Muhammad Rasyad/KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Aktris Iranty Purnamasari kini tengah giat-giatnya menjalani bisnis butik yang baru setahun belakangan ini digeluti. Saking senangnya, bintang serial Ustad Fotocopy itu serasa memiliki bayi baru.
Padahal ini bukan kali pertama bagi Iranty melebarkan sayapnya berbisnis. Ia sudah memiliki restaurant yang dikembangkan bersama kakaknya sendiri.
"Kalau ini saya sendirian. Semua saya kerjakan sendiri, jadi kayak punya bayi yang apa-apa kita yang urus," ungkap Iranty di di butiknya, House of Iranty, Kawasan Prapanca, Jakarta Selatan, Kamis (9/10).
Dari mendesain hingga mencari bahan, rupanya dilakoni Iranty sendiri. Itu sebabnya, bintang film MENGEJAR MALAM PERTAMA itu selalu menyiapkan keperluan syuting di mobilnya.
"Saya sendiri yang cari bahan baju ini ke pasar. Pas turun mobil, udah pakai baju pasar dan siap cari-cari bahan. Makanya aku sering dandan di mobil, jadi setelah itu bisa langsung cus syuting," tandasnya.
Wah, semangat sekali aktris cantik yang tak lagi muda ini dalam menggeluti bisnis fashionnya ya!

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/tov/aia)

Editor:

Arai Amelya

Rekomendasi
Trending