Duet Rhoma Irama dan Jokowi Sampai Pilpres?
Diperbarui: Diterbitkan:
Rhoma Irama @ Foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Pada malam pergantian tahun 2013-2014 lalu, duet maut Rhoma Irama dan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo dalam acara Jakarta Night festival, menjadi pemberitaan hangat di awal tahun. Selama ini Jokowi tidak pernah mau membicarakan soal pencalonannya sebagai wakil presiden di Pilpres 2014 mendatang.
Sementara Rhoma Irama sedang gencar-gencarnya mempromosikan diri untuk mencalonkan diri sebagai presiden dalam bursa pencalonan pilpres mendatang. Duet mereka pada saat itu memunculkan kabar kalau duet mereka akan lanjut sampai ke pilpres mendatang.
Baca berita Pilpres 2024 di Liputan6.com
Advertisement
Ketika hal tersebut ditanyakan ke pimpinan band Soneta grup itu, secara diplomatis dirinya menjawab singkat. "Tunggu setelah pileg," ujar Rhoma saat ditemui di kawasan Dewi Sartika, Jakarta Timur, Sabtu (11/1).
Rhoma menjelaskan, kalau penampilannya di Jakarta Night Festival pada malam pergantian tahun itu atas permintaan orang nomor satu di Ibu Kota ini. Penampilan mereka di atas panggung pun punya maksud dan tujuan positif.
"Yang mengundang saya Pak Jokowi. Beliau mengimbau saya untuk meramaikan tahun baru di Thamrin, dengan sebuah harapan pertemuan kami meredam eskalasi politik," tandasnya.
Simak kabar seputar Rhoma Irama ini:
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/hen/dew)
Dewi Ratna
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
