Dukungan Irwansyah - Zaskia Untuk Vidi Aldiano dan ODHA

Penulis: Mahardi Eka Putra

Diperbarui: Diterbitkan:

Dukungan Irwansyah - Zaskia Untuk Vidi Aldiano dan ODHA dok. KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Pasangan suami istri Irwansyah dan Zaskia Sungkar mendukung penuh perilisan single terbaru Vidi Aldiano yang berjudul Membiasakan Cinta. Sama seperti Vidi, keduanya pun memiliki kepedulian tersendiri bagi para ODHA (Orang Hidup Dengan HIV/AIDS). 


Perlu diketahui bahwa single baru Vidi ini digarap secara istimewa. Untuk pembuatannya saja, Vidi melakukan riset bersama UNFPA (PBB) dan KapanLagi.com® langsung ke klinik AIDS untuk melihat dari dekat kehidupan para ODHA.  

Percayalah rencana Allah lebih indah daripada rencana kita.
Zaskia Sungkar


Ia pun mengajak netizen untuk turut mendukungnya dalam mengkampanyekan dukungan kepada para ODHA. Cukup klik video klip Vidi yang berjudul Membiasakan Cinta. Setiap kali kamu menyaksikan video tersebut sampai habis, maka Vidi akan menyumbang 100 rupiah untuk para ODHA.


Jumlah view pada video tersebut akan terus dihitung hingga 1 Desember nanti yang bertepatan dengan Wold AIDS Day. So, tunggu apa lagi, saksikan video ini dan kamu telah turut berpartisipasi membantu para ODHA untuk tetap hidup.


Seiring dengan kampanye yang dilakukan oleh Vidi dan KapanLagi.com tersebut, pasangan Irwansyah dan Zaskia turut memberikan dukungannya. 


"Jangan pernah menyerah, karena Allah selalu bersama kita," ujar Irwansyah ketika dihubungi. "Percayalah rencana Allah lebih indah daripada rencana kita," tambah Zaskia. Keduanya percaya bahwa dengan tetap bersemangat dan tetap menjalani hidup dengan sepenuhnya, hidup akan terasa lebih indah. 


"Jadi tetap semangat! Tetap hidup! Karena waktu bisa membiasakan cinta," pungkas mereka. So, tunggu apa lagi. Wujudkan kepedulianmu dengan menyumbang satu klik pada video di bawah. 



(kpl/dka)

Rekomendasi
Trending