Ibunda Jupe Minta Maaf Pada Almarhum Angkasa Jaya

Ibunda Jupe Minta Maaf Pada Almarhum Angkasa Jaya Julia Perez

Kapanlagi.com - Meski sudah bercerai, ibunda Julia Perez, Sri Wulansih, tetap mendatangi rumah duka almarhum Angkasa Jaya sebagai bentuk bela sungkawa. Sri datang bersama suaminya Mahri.
Dalam kesempatan itu, Sri mengungkapkan, sebelum Angkasa menghembuskan nafas terakhir, ia selalu menanyakan kondisi kesehatannya.

Ibunda Jupe, Sri Wulansih melayat almarhum Angkasa Jaya.Ibunda Jupe, Sri Wulansih melayat almarhum Angkasa Jaya.


"Saya selalu melihat perkembangan dari Jupe. Kita semua pasti akan kembali, mau nggak mau sebagai mantan tetap saling mendoakan," ucapnya di TPU Cijantung, Jakarta Timur, Selasa (3/12).


Setelah mengetahui mantan suaminya meninggal, Sri meminta maaf yang sedalam-dalamnya kepada almarhum. Ia juga minta pada Jupe agar bersabar.
"Saya hanya bisa meminta maaf dari almarhum. Moga-moga dibukakan pintu maaf. Untuk Jupe, bisa sabar," pungkasnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/dis/sjw)

Rekomendasi
Trending