Mischa Chandrawinata Tak Ingin Kerja Kantoran
Mischa Chandrawinata @Foto: Budi Santoso
Kapanlagi.com - Tidak lama lagi Mischa Chandrawinata akan menyandang gelar sarjana di bidang komunikasi. Tapi dia belum tertarik menggunakan ilmunya untuk mendapatkan pekerjaan kantoran.
"Gua nggak mau kerja kantoran, nggak bisa gua. Misalnya gua dikasih ruangan 3x3 untuk kerja, bisa mati gue," ujar Mischa di sela pembuatan video klip lagu 'Tak Ada Jawabnya' milik Cynthia di kawasan Kota Tua Jakarta, Selasa (8/10).
Saat ini Mischa sedang skripsi yang diperkirakan November mendatang akan rampung. Kembaran Marcell Chandrawinata itu yakin kuliahnya di Universitas Pelita Harapan akan selesai pada awal 2014.
Mischa Chandrawinata @Foto: Budi SantosoBaca Juga:
Menurut Mischa juga, ilmu komunikasi yang didapatnya di bangku kuliah bisa dimanfaatkan untuk menambah jaringan untuk kepentingan bisnis keluarganya yang sudah dijalankan.
"Urusan komunikasi itu bisa di segala hal. Even, Presiden Obama aja punya PR (public relation) departemen. Gue ambil materi PR itu saja untuk diaplikasikan ke pekerjaan atau kehidupan gue nanti," tandasnya.
Baca Juga:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/uji/dar)
puji puput
Advertisement
