Tak Ingin Sendiri, Deddy Corbuzier Minta Panggilan KY Diundur

Penulis: Wulan Noviarina Anggraini

Diperbarui: Diterbitkan:

Tak Ingin Sendiri, Deddy Corbuzier Minta Panggilan KY Diundur @KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Terkait kasus pemalsuan bukti transfer uang senilai Rp 700 juta kepada hakim agung Gayus Lumbuun, mentalist Deddy Corbuzier dipanggil Komisi Yudisial. Awalnya Deddy dijadwalkan bersamaan dengan Julia Perez pada Rabu (12/3) kemarin. Tapi Deddy meminta pemanggilan tersebut diundur.
Menurut Dr. Taufiqurrohman S, SH, M.H, anggota Komisi Yudisial, Ketua Bidang Rekrutmen Hakim yang ditemui di kantornya di kawasan Kramat, Jakarta Pusat, Kamis (13/3) menjelaskan, Deddy tidak ingin datang ke Komisi Yudisial seorang diri, dirinya ingin datang ke Komisi Yudisial bersama tim kreatif program Hitam Putih.
"Di sini Komisi Yudisial harus bertindak, untuk melakukan tindakan kayak ini, kayak butuh klarifikasi, maka Komisi Yudisial mengundang Jupe dan Deddy. Cuma Deddy tidak bisa hadir, dengan alasan mau hadir dengan tim kreatifnya, untuk tanggal 20, bukan Kamis sekarang," paparnya.

Deddy menunggu tim kreatif Hitam Putih untuk memenuhi panggilan Komisi Yudisial. @KapanLagi.com®/Agus ApriyantoDeddy menunggu tim kreatif Hitam Putih untuk memenuhi panggilan Komisi Yudisial. @KapanLagi.com®/Agus Apriyanto

Sejauh ini Komisi Yudisial masih menilai wajar permintaan pengunduran jadwal pemanggilan Deddy Corbouzer. "Dia baru sekali dipanggil, dan dia minta diundur, karena dia tidak mau sendirian. Dan kita anggap itu wajar," lanjut Dr. Taufiqurrohman S, SH,M.H.
Tapi jika dalam tiga kali pemanggilan Deddy tidak memenuhi hal itu, Komisi Yudisial berhak memanggil paksa Deddy. Tapi Dr. Taufiiqurrohman berharap Deddy tidak seperti itu.
"Tapi saya harap pak Deddy bisa hadir yah, agar semuanya clear," pungkasnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/phi)

Rekomendasi
Trending