in partnership with Indosiar

Alasan Dewi Perssik Tak Pakai Nama Suami di Channel Youtube-nya

Penulis: canda dian permana

Diperbarui: Diterbitkan:

Alasan Dewi Perssik Tak Pakai Nama Suami di Channel Youtube-nya
Dewi Perssik © KapanLagi.com/Nurwahyunan

Kapanlagi.com - Para seleb selain menghibur ditelevisi, kini mereka sudah mulai banyak untuk memberikan hiburan melalui akun Youtube-nya. Salah satunya adalah presenter Irfan Hakim yang mempunyai channel Youtube bernama deHakims.

Selain Irfan, ternyata Dewi Perssik pun juga mempunyai akun channel Youtube yang bernama Dewi Perssik Real Channel. Melalui kanal Youtube deHakims, Irfan bertanya masalah nama channel Youtube Dewi Perssik tidak mencantumkan nama suaminya menjadikan Dewi untuk memberikan alasan.

"Tapi kenapa nggak pakai Dewi Angga atau apa Perssik apa gitu?," tanya Irfan kepada Dewi.

"Nggak hoki mungkin," jawab Dewi Perssik.

1. Hanya Tahu Gaji Karyawan

Mengetahui subscribers Youtube Dewi ratusan ribu, ia tak mengetahui kalau mendapatkan uang dari hasil Youtube-nya, Dewi hanya mengetahui gaji karyawan.

"Nggak tahu gue, aku tahunya cuma, aku tahunya cuman gaji karyawan doang a' udah," ucap Dewi.

Rekomendasi
Trending